Perpanjangan Pendaftaran Beasiswa KIP Kuliah untuk Mahasiswa Baru Angkatan 2023, Berikut Persyaratannya!

Pontianak (iainptk.ac.id) IAIN Pontianak membuka kesempatan kepada seluruh mahasiswa baru IAIN Pontianak angkatan 2023 untuk mendaftar beasiswa KIP Kuliah 2023 yang dibuka pada 07 – 10 Agustus 2023.

Persyaratan calon penerima Program KIP Kuliah

1) Mahasiswa baru IAIN Pontianak angkatan 2023 lulusan SMA/MA Sederajat tahun 2021, 2022 dan 2023;

2) Memiliki keterbatasan ekonomi dibuktikan dengan kepemilikan Kartu Program Indonesia Pintar (PIP) SLTA atau Kartu Keluarga Sejahtera (KKS), atau Kartu Jakarta Pintar (KJP), atau Surat Keterangan Tidak Mampu (SKTM);

3) Memiliki potensi akademik baik dibuktikan dengan nilai rapot, ijazah dan sertifikat pendukung;

4) Mahasiswa yang terdampak Covid-19 dikarenakan status orang tua/wali, meninggal dunia dan mengalami pemutusan hubungan kerja (PHK);

5) Mahasiswa difabel yang mengalami cacat bawaan/akibat kecelakaan dan dapat mengikuti studi secara baik;

6) Tidak terlibat dan/atau terindikasi mengikuti kegiatan/organisasi yang bertentangan dengan Pancasila, UUD 1945 dan Negara Kesatuan Republik Indonesia dibuktikan dengan penandatanganan pakta integritas; (Lampiran Form 1)

7) Sanggup TIDAK MENIKAH selama menerima program KIP Kuliah; (Lampiran Form 1)

8) TIDAK BOLEH CUTI selama menerima program beasiswa

Berkas Pendaftaran

1) Formulir Beasiswa KIP Kuliah 2023;

2) Pas foto berwarna ukuran 3×4 sebanyak 3 (tiga) lembar. Pas foto ditempelkan di Formulir Beasiswa KIP Kuliah 2023;

3) Fotokopi KTP;

4) Fotokopi KK;

5) Surat Fakta Integritas, format terlampir (Lampiran I);

6) Surat Pernyataan Tidak Sedang Menerima Beasiswa, format terlampir (Lampiran II);

7) Fotokopi Kartu Indonesia Pintar untuk PIP / Kartu Keluarga Sejahtera unutk PKH / Kartu Jakarta Pintar (KJP);

8) Menunjukkan penghasilan orang tua/wali bagi calon penerima yang tidak memiliki Kartu Indonesia Pintar untuk PIP / Kartu Keluarga Sejahtera untuk PKH, format terlampir (Lampiran III);

9) Fotokopi Rapor Semester 1 (satu) s.d Semester 6 (enam) yang dilegalisir oleh Kepala Madrasah/Sekolah;

10) Fotokopi ijazah beserta transkrip nilai yang dilegalisir oleh Kepala Madrasah/Sekolah;

11) Menunjukkan prestasi (karya) yang telah dicapai di SLTA dibuktikan dengan sertifikat atau surat keterangan lainnya;

12) Menunjukkan fotokopi sertifikat atau surat keterangan apabila memiliki pengalaman berorganisasi;

13) Fotokopi Rekening Listrik 2 (dua) bulan terakhir apabila tersedia aliran listrik dan/atau bukti pembayaran PBB apabila mempunyai bukti pembayaran dari orang tua/wali;

14) Foto rumah tampak depan, ruang tamu, dan dapur. Foto dijadikan 1 halaman kertas A4;

15) Motivation Letter dalam bahasa Indonesia sebagai informasi tentang kondisi dan kelayakan sebagai Penerima Beasiswa KIP Kuliah diketika minimal 1 halaman kertas A4.

Mekanisme Pendaftaran

1) Mahasiswa menyiapkan seluruh kelengkapan administrasi yang dibutuhkan;

2) Mahasiswa melakukan scan seluruh berkas kedalam 1 (satu) file PDF sesuai dengan urutan berkas pendaftaran (nomor 1 – 15);

3) Memberi nama file PDF tersebut dengan format “NIM/No.Pendaftaran_Nama Lengkap” serta memastikan ukuran file tidak lebih dari 10 MB;

4) Mahasiswa mengisi formulir online melalui Google Form pada https://bit.ly/Daftar_BEAKIP_IAINPTK2023 dan mengunggah file berkas pendaftaran yang telah disiapkan;

5) Mahasiswa mengirimkan seluruh berkas yang telah di urutkan (nomor 1 – 15) ke Gedung Biro AUAK IAIN Pontianak, Ruang Akademik dan Kemahasiswaan, Lantai 1. Berkas tersebut dapat dikirim melalui jasa pengiriman atau di antarkan langsung oleh mahasiswa paling lambat diterima pada tanggal 07 – 10 Agustus 2023. Pengiriman ditujukan kepada Kabag. Umum dan Layanan Akademik, Cq. Tim Pengelola Beasiswa dengan alamat Jl. Letjend Soeprapto No 19 Pontianak, 78122 Kalimantan Barat;

6) Pengumuman lebih lanjut akan diinformasikan melalui web IAIN Pontianak. www.iainptk.ac.id

Berikut surat resmi dan lampirannya :

[embeddoc url=”https://iainptk.ac.id/wp-content/uploads/2023/08/Pengumuman_Rekrutmen-Baru_Tahap-II_KIP-K-2023_sign.pdf”]




Pengumuman Kelulusan Jalur Lokal PMB Mandiri Tahun 2023

Pontianak (iainptk.ac.id) Berikut pengumuman kelulusan dan informasi registrasi Uang Kuliah Tunggal (UKT) Mahasiswa Baru Jalur SPMB Mandiri Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pontianak Tahun 2023.

Berdasarkan hasil rapat Pleno Penetapan Kelulusan jalur Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (SPMB Mandiri) Tahun 2023 Tanggal 25 Juli 2023.

Setiap calon Mahasiswa wajib memperhatikan semua tahapan dan jadwal Registrasi ulang, bagi mahasiswa yang tidak melakukan Registrasi Ulang dan Pembayaran UKT maka dianggap mengundurkan diri.

TAHAPAN REGISTRASI

  1. Cek Kelulusan UKT di laman pendaftaran ulang melalui link: https://pmb.iainptk.ac.id/pendaftaran-LOKAL.html
  2. Silahkan login menggunakan NIK dan Nama Ibu Kandung untuk mendapatkan Kode dan Nominal Pembayaran UKT
  3. Melakukan Pembayaran Uang Kuliah Tunggal (UKT) melalui Bank yang ditetapkan
  4. Mendaftar Orientasi Mahasiswa Baru (PBAK) ditentukan tersendiri.

JADWAL REGISTRASI

  1. Pengumuman Kelulusan : 25 Juli 2023
  2. Pengumuman Hasil Seleksi UKT : 28 Juli 2023
  3. Sanggah UKT : 28 Juli – 2 Agustus 2023
  4. Pembayaran Uang Kuliah Tunggal (UKT) : 1 – 11 Agustus 2023
  5. Pendaftaran Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan (PBAK) Diumumkan kemudian.

PERSYARATAN SANGGAH UKT

  1. Menyampaikan surat Permohonan (download tiny.cc/SANGGAHUKTMABA);
  2. Meyampaikan surat Pernyataan (download tiny.cc/SURATPERNYATAANMABA);
  3. Fotocopy Kartu Peserta UM-PTKIN;
  4. Fotocopy KTP;
  5. Fotocopy KK;
  6. Fotocopy Akta Lahir;
  7. Slip Gaji dari tempat kerja atau surat keterangan penghasilan orang tua dari desa atau kelurahan;
  8. Rekening listrik 2 bulan terakhir;
  9. Foto rumah tampak tampak depan, ruang dalam, dan dapur
  10. Asli surat keterangan tidak mampu dari desa atau kelurahan (jika ada)
  11. Surat keterangan kematian kepala keluarga (jika ada)
  12. Sertifikat Tahfizd, Piagam Prestasi Nasional dan Internasional, Surat Keterangan Difabel;
  13. Sanggah UKT diajukan di loket Layanan Akademik Gedung Biro AUAK Kampus IAIN Pontianak Jalan Letjend Soeprapto No.19 Pontianak pada hari dan jam kerja.

PROSEDUR UANG KULIAH TUNGGAL (UKT) KATEGORI 1

Uang Kuliah Tunggal (UKT) Kategori 1 diberikan kepada Calon Mahasiswa dengan persyaratan sebagai berikut:

  1. Siswa penghapal Al Quran (Tahfizh Quran 10, 20 dan 30 Juz)
  2. Siswa peyandang disabilitas (Tuna Netra, Tuna Rungu, Tuna Wicara, Tuna Daksa, dll)
  3. Siswa Berprestasi Nasional Intenasional
  4. Memiliki Kartu Keluarga (KK)
  5. Memiliki Akta Kelahiran
  6. Dokumen Lain-Lain yang Dipersyaratkan

Biaya Uang Kuliah Tunggal (UKT) Kategori 1 sebesar Rp. 0,- (Nol Rupiah) sampai

dengan Rp 400.000,- (Empat Ratus Ribu Rupiah)

BEASISWA KARTU INDONESIA PINTAR (KIP)

  1. Bagi calon mahasiswa baru memiliki Kartu KIP, PKH, KKS dan menghendaki mendapatkan beasiswa KIP Kuliah tetap harus melakukan proses Registrasi Ulang dan Pembayaran UKT sebagaimana tata cara dan jadwal yang telah ditentukan;
  2. Bagi yang berminat mengikuti beasiswa KIP, pendaftaran seleksi akan ditentutkan tersendiri, informasi akan disampaikan pada bukti registrasi.

Keterangan:

Sanggah UKT dilakukan di Loket Pelayanan dan Informasi Akademik pada hari Senin – Jumat pukul 08.30 – 15.00 WIB (dengan membawa Berkas Fisik yang dipersyaratkan yang sudah diunggah pada sistem Registrasi Ulang UKT)

Helpdesk Layanan Akademik : Whatsapp 0819-0881-7183

Helpdesk Layanan Pembayaran UKT : Whatsapp 0853-8844-1991

Surat resminya dapat diakses dibawah ini:

[embeddoc url=”https://iainptk.ac.id/wp-content/uploads/2023/07/B.2219-Surat-Pengumuman-Kelulusan-PMB-Mandiri-2023-1_sign_sign_signed.pdf”]

Penulis : Bambang Eko Priyanto

Editor : Omar Mukhtar




Pengumuman Seleksi Administrasi Beasiswa Cendikia Baznas IAIN Pontianak 2023, Berikut Nama-namanya!

Pontianak (iainptk.ac.id) Berdasarkan hasil seleksi administrasi calon mahasiswa penerima Beasiswa Cendikia Baznas Tahun 2023, di Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pontianak. Berikut adalah nama – nama mahasiswa yang dinyatakan LULUS seleksi Adiministrasi Beasiswa Cendikia Baznas, sebagaimana terlampir.

Kepada mahasiswa yang dinyatakan lulus Administrasi selanjutnya akan dilaksanakan Tes Wawancara di IAIN Pontianak pada Senin – Senin, 24 – 31 Juli 2023, Pukul : 08.00 – 14.00 WIB. Berlokasi di Aula Syekh Abdul Rani IAIN Pontianak. Demikian pengumuman ini disampaikan, atas perhatian dan kerjasamanya di ucapkan terima kasih.

Berikut nama-nama yang dapat mengikuti tes wawancara :

[embeddoc url=”https://iainptk.ac.id/wp-content/uploads/2023/07/Pengumuman-Seleksi-Administrasi_sign.pdf”]

Penulis : Bambang

Editor : Omar Mukhtar




Kesempatan Langka, Ikuti Lelang 1 Paket Inventaris Kantor dan Bongkaran Eks. Bangunan Gedung Perpustakaan Permanen IAIN Pontianak

Pontianak (iainptk.ac.id) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pontianak dengan perantaraan Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Pontianak, akan melaksanakan penjualan di muka umum (lelang) melalui e-Auction Open Bidding terhadap objek lelang berupa Barang Milik Negara, terdapat 2 objek barang yang dilelang, berikut penjabarannya:

Nama barang pertama, 1 (satu) Paket Inventaris Kantor yang berlokasi di IAIN Pontianak, Jl. Letjend Soeprapto No.19, Pontianak. Nilai Limit (Rp) 9.444.000,- Uang Jaminan (Rp) 4.722.000,- dengan keterangan Peralatan dan Mesin berupa Inventaris Kantor. Penawaran Lelang ini dibuka dan ditutup pada Kamis, 27 Juli 2023, Pukul 09.00-10.00 WIB (waktu server ALI). Tempat pelaksanaan lelang di KPKNL Pontianak, Jalan Letjen Sutoyo No. 19, Pontianak.

Nama barang lelang kedua, Bongkaran Eks. Bangunan Gedung Perpustakaan Permanen  (Kode Barang : 4.01.01.16.001, NUP 4). Berlokasi di IAIN Pontianak dengan Nilai Limit (Rp) 47.000.000,- Uang Jaminan (Rp) 23.500.000,- Penawaran Lelang ini dibuka dan ditutup pada Kamis, 27 Juli 2023, Pukul 08.30-09.30 WIB (waktu server ALI). Tempat pelaksanaan lelang di KPKNL Pontianak, Jalan Letjen Sutoyo No. 19, Pontianak.

Syarat dan Tata Cara Pelelangan :

  1. Penawaran Lelang dilakukan tanpa kehadiran peserta (e-Auction) dengan penawaran terbuka (Open Bidding) yang ditayangkan pada Aplikasi Lelang Internet (ALI) pada domain http://www.lelang.go.id/. Tata cara dapat dilihat pada menu “Prosedur Lelang” dan “Syarat dan Ketentuan” pada domain tersebut.
  2. Calon peserta lelang mendaftarkan diri dan mengaktifkan akun di http://www.lelang.go.id/ dengan merekam dan mengunggah softcopy KTP, NPWP, dan nomor rekening atas nama sendiri (apabila kalah uang jaminan akan dikembalikan langsung ke nomor rekening tersebut).
  3. Peserta lelang wajib menyetor uang jaminan dengan ketentuan jumlah yang disetorkan harus sama dengan uang jaminan yang disyaratkan dalam pengumuman lelang ini, dan disetorkan sekaligus (bukan dicicil) serta harus sudah efektif diterima KPKNL Pontianak selambat-lambatnya 1 (satu) hari sebelum pelaksanaan lelang.
  4. Uang jaminan lelang disetorkan ke nomor Virtual Account (VA), Tbk masing-masing peserta lelang yang dapat dilihat pada menu status lelang setelah berhasil melakukan pendaftaran dan data identitas dinyatakan sesuai dokumen yang diberikan.
  5. Harga penawaran belum termasuk bea lelang 2% dari harga penawaran/pokok lelang dan biaya resmi lainnya.
  6. Pemenang lelang harus melunasi kewajibannya paling lambat 5 (lima) hari kerja setelah dinyatakan sebagai pemenang lelang, apabila tidak dilunasi (wanprestasi), maka uang jaminan seluruhnya akan disetor ke Kas Negara sebagai Pendapatan Jasa Lainnya.
  7. Obyek dilelang dengan ketentuan dan kondisi apa adanya (as is).
  8. Peserta lelang dapat melihat barang yang akan dilelang di Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pontianak, Jl. Letjend Soeprapto No.19, Pontianak pada hari dan jam kerja sebelum pelaksanaan lelang.
  9. Lelang dapat dibatalkan sesuai ketentuan dan peserta lelang tidak berhak menuntut ganti rugi atau tuntutan dalam bentuk apapun kepada KPKNL Pontianak atau Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pontianak.
  10. Pembeli diwajibkan untuk mengambil barang hasil lelang paling lama 3 minggu setelah pelaksanaan lelang.
  11. Penjelasan tata cara mengikuti lelang ini dapat ditanyakan langsung ke Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pontianak No. Telepon (0561) 740601 atau KPKNL Pontianak, Jalan Letjend Sutoyo No.19 Pontianak, pada hari kerja, atau dapat dibuka pada alamat http://www.lelang.go.id/

Berikut surat resminya :

1. 1 (satu) Paket Inventaris Kantor

[embeddoc url=”https://iainptk.ac.id/wp-content/uploads/2023/07/2192.-Pengumuman-Lelang-1.pdf”]

 

2. Bongkaran Eks. Bangunan Gedung Perpustakaan Permanen

[embeddoc url=”https://iainptk.ac.id/wp-content/uploads/2023/07/2193.-Pengumuman-Lelang-1.pdf”]

Penulis : Bambang Eko Priyanto

Editor : Omar Mukhtar

 




Lowongan Kerja Buat Mahasiswa Aktif Jadi Petugas Lapangan Survei BRIN 2023, Siapa yang Berminat!

Pontianak (iainptk.ac.id) Lowongan buat mahasiswa (Termasuk Mahasiswa IAIN Pontianak) dibuka kembali oleh Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) hingga 9 Juli 2023 pukul 23.59 WIB. Tersedia posisi petugas lapangan survei BRIN.
Open Call Lanjutan Program Survei Nasional BRIN 2023 ini diselenggarakan untuk mendukung survei demografi dan kesehatan Indonesia sampai pembentukan indikator deteksi dini stunting. Survei akan dilaksanakan di Aceh sampai Papua Tengah.

Syarat Umum Lowongan Petugas Lapangan Survei BRIN 2023
Mahasiswa aktif semester 3-7 semua prodi
Wajib punya BPJS Kesehatan atau asuransi kesehatan lain dengan status aktif
Sudah vaksin booster
Diutamakan yang menguasai dan bisa berkomunikasi dengan bahasa daerah setempat
Berkomitmen dan bersedia melakukan kegiatan survei dengan BRIN selama periode bertugas
Punya smartphone sebagai alat survei
Bertanggung jawab, sehat jasmani dan rohani

Tugas
Wajib ikut pelatihan calon petugas lapangan yang spesifik untuk masing-masing survei
Jika terpilih jadi calon petugas lapangan, mahasiswa akan bertugas mengumpulkan data sesuai proses bisnis spesifik untuk tiap survei
Lokasi penugasan akan ditentukan panitia dengan memerhatikan domisili calon petugas lapangan
Peserta program survei wajib berkoordinasi dan memberi laporan pada koordinator atau pengawas sesuai survei yang dilaksanakan
Petugas lapangan akan mendapat pengalaman pengumpulan data lapangan dan berinteraksi dengan civitas dan periset BRIN.

Program Survei Nasional BRIN 2023
Survei Pembentukan Indikator Deteksi Dini Stunting
Survei Data Dasar Indikator Iptek
Survei Data Dasar Kehidupan Beragama
Survei Good Corporate Governance Index
Survei Demografi dan Kesehatan Indonesia
Selengkapnya tentang rekrutmen mahasiswa sebagai petugas lapangan survei BRIN 2023 bisa dilihat di https://opencall.brin.go.id.

Penulis : Bambang Eko Priyanto

Editor : Omar Mukhtar




Pengumuman Pengumpulan LPJ Mahasiswa Penerima Beasiswa On Going Bidikmisi Dan KIP Kuliah Semester Genap Ta 2022/2023

Pontianak (iainptk.ac.id) IAIN Pontianak dengan ini mengumumkan kepada seluruh Mahasiswa yang telah menerima Beasiswa Bidikmisi dan KIP Kuliah untuk segera mengumpulkan Laporan Pertanggung Jawaban (LPJ) Semester Genap TA 2022/2023. Proses pengumpulan LPJ dilakukan secara online melalui Google Form, dimulai dari tanggal 03 hingga 17 Juli 2023. Selain itu, mahasiswa juga diharapkan mengumpulkan berkas-berkas pendukung secara offline, yang paling lambat diterima pada tanggal 21 Juli 2023 pukul 16.00 WIB. Penting untuk diketahui bahwa mahasiswa yang tidak mengumpulkan LPJ akan dianggap mengundurkan diri sebagai penerima beasiswa.

Untuk mempermudah proses pengumpulan LPJ, berikut adalah prosedur yang harus diikuti oleh Mahasiswa:
1. Siapkan kelengkapan administrasi yang meliputi bukti/kuitansi pembayaran daftar ulang Semester Ganjil tahun ajaran 2023/2024, fotokopi buku rekening (bagian depan) sebanyak 2 rangkap beserta buku tabungan yang membuktikan penerimaan dana program, KRS Semester Genap TA 2022/2023, KHS Semester Genap TA 2022/2023, laporan keuangan (format dapat diunduh di https://bit.ly/FormatLPJkeuanganGenap2023 ), fotokopi bukti pengeluaran/kuitansi (jika tidak ada, buat Surat Pernyataan Tanggung Jawab Mutlak yang formatnya dapat diunduh di https://bit.ly/SPTJMGenap2023), sertifikat prestasi akademik dan/atau non-akademik (wajib), sertifikat atau surat keterangan mengikuti organisasi (jika ada), serta sertifikat penunjang lainnya seperti sertifikat kepanitiaan, seminar, webinar, TOEFL, dan sebagainya (jika ada).
2. Isilah formulir online LPJ melalui Google Form dan unggah seluruh kelengkapan administrasi pada link berikut: https://bit.ly/LPJGenapTA2022-2023.
3. Setelah mengisi formulir online, mahasiswa diwajibkan untuk melakukan pengumpulan berkas secara offline kepada ketua angkatan masing-masing. Ketua angkatan akan mengantarkan seluruh berkas ke ruang Akademik dan Kemahasiswaan, Biro AUAK IAIN Pontianak, Lt.1, paling lambat tanggal 21 Juli 2023 pukul 16.00 WIB. Berkas yang harus dikumpulkan secara offline meliputi fotokopi kuitansi pembayaran UKT Semester Ganjil TA 2023/2024, fotokopi buku rekening (bagian depan) dan rekening koran yang membuktikan penerimaan dana program, KRS Semester Genap TA 2022/2023, fotokopi KHS Semester Genap TA 2022/2023, serta bukti pengeluaran/kuitansi selama semester Genap TA 2022/2023.

Mohon untuk memperhatikan pengumuman ini dan segera melaksanakan pengumpulan LPJ sesuai dengan prosedur yang telah ditentukan. Terima kasih atas perhatian dan kerjasamanya.

Berikut surat resminya : [embeddoc url=”https://iainptk.ac.id/wp-content/uploads/2023/07/Pengumuman-LPJ-Genap-Th.-Anggaran-2022-2023_sign.pdf” download=”all”]

Penulis : Abd. Hasan

Editor : Omar Mukhtar




Pengumuman UM-PTKIN 2023 Dirilis, Ikuti Tahapannya untuk Jadi Mahasiswa IAIN Pontianak

Pontianak (iainptk.ac.id) – Ujian Masuk Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (UM-PTKIN) tahun 2023 memasuki tahap akhir. Peserta bisa mengetahui hasil ujian tertulis yang sudah dilaluinya mulai hari ini, Jumat (23/6/2023).

Selanjutnya bagi yang dinyatakan LULUS harus melakukan UNGGAH BERKAS REGISTRASI ONLINE dan melakukan REGISTRASI UANG KULIAH TUNGGAL (UKT), yang dilaksanakan dengan ketentuan sebagai berikut:

TAHAPAN REGISTRASI

  1. Cek Kelulusan di Website UM-PTKIN melalui link: https://pengumuman-um.ptkin.ac.id/
  2. Mulai 24 juni 2023 silahkan lakukan Pengisian/melengkapi biodata dan upload berkas registrasi di laman https://pmb.iainptk.ac.id/jalur-umptn.html
    a. Unggah kartu/bukti pendaftaran;
    b. Unggah Kartu Identitas (KTP/Kartu Pelajar);
    c. Unggah Ijazah/SKL;
    d. Unggah foto diri berwarna ukuran 4×6 (bakcground warna merah);
  3. Validasi berkas registrasi online oleh petugas akademik;
  4. Verifikasi berkas administrasi UKT oleh petugas kemahasiswaan/fakultas;
  5. Penetapan UKT per mahasiswa oleh pimpinan rektorat dan fakultas;
  6. Membayar Uang Kuliah Tunggal (UKT) bagi yang dinyatakan memenuhi syarat registrasi;
  7. Mendaftar Orientasi Mahasiswa Baru (PBAK) ditentukan tersendiri.

ADMINISTRASI UANG KULIAH TUNGGAL (UKT)
Berkas administrasi UKT yang harus di upload adalah sebagai berikut:

  1. Upload bukti pembayaran listrik, dan telepon (jika ada) 3 bulan berturut-turut;
  2. Upload foto rumah milik orang tua/wali (tampak depan, samping kanan-kiri, ruang tamu, dapur dan atap);
  3. Upload surat keterangan penghasilan orang tua yang dikeluarkan oleh pihak berwenang (jika bekerja wiraswasta/petani/nelayan yang tidak memiliki slip gaji => memakai surat keterangan penghasilan diketahui Ketua RT dan Kepala Desa setempat);
  4. Upload Kartu Keluarga;
  5. Persyaratan selengkapnya mengikuti sistem registrasi.
  6. Peserta yang tidak menggungah berkas persyaratan Uang Kuliah Tunggal akan mendapat Tarif UKT Tertinggi.

BEASISWA KARTU INDONESIA PINTAR (KIP)
1. Bagi calon mahasiswa baru memiliki Kartu KIP, PKH, KKS dan menghendaki mendapatkan beasiswa KIP Kuliah tetap harus melakukan proses Registrasi sebagaimana tata cara yang telah ditentukan bagi calon mahasiswa yang lain;
2. Bagi yang berminat mengikuti beasiswa KIP, pendaftaran seleksi akan ditentutkan tersendiri, informasi akan disampaikan pada bukti registrasi.

UPDATE JADWAL REGISTRASI ULANG

1. Pengumuman Hasil Ujian 23 Juni 2023
2. Pengisian Biodata Calon Mahasiswa 23 – 04 Juli 2023
3. Validasi Berkas Registrasi (oleh petugas) 23 – 07 Juli 2023
4. Verifikasi berkas administrasi UKT (oleh petugas) 02 – 09 Juli 2023
5. Rapat Penetapan Uang Kuliah Tunggal (UKT) 10 Juli 2023
6. Pengumuman Tarif Uang Kuliah Tunggal 11 Juli 2023
7. Sanggah UKT 11 – 14 Juli 2023
8. Pembayaran UKT 20 – 28 Juli 2023
9. Pendaftaran Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan (PBAK) Diumumkan kemudian

Keterangan:
Pelayanan dan Informasi pada hari Senin – Jumat Jam 08.30 – 15.00 WIB
Helpdesk Layanan Akademik : Whatsapp 0819-0881-7183
Helpdesk Pembayaran : Whatsapp 0853-8844-1991

HUMAS




Telah Dibuka Pendaftaran PMB Jalur Lokal / Mandiri Tahun 2023

Pontianak (iainptk.ac.id) Telah tersedia informasi berkaitan dengan Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (SPMB) Jalur Mandiri tahun 2023. Jalur ini merupakan, jalur terakhir untuk menjadi mahasiswa IAIN Pontianak tahun 2023. Jadi segera daftarkan diri anda sesuai informasi dibawah ini.

IAIN Pontianak menyediakan 18 Program Studi (Prodi) yang beragam sesuai bakat dan minat calon mahasiswa. Seluruh Prodi tersebut sudah terakreditasi dan lulusannya akan menyandang Strata-1 (S1). Serta masa kuliahnya dapat diselesaikan kurang dari 4 tahun dengan Dosen yang ahli dibidangnya.

Berikut langkah – langkah pendaftaran Jalur Lokal / Mandiri di IAIN Pontianak. Klik Daftar di https://pmb.iainptk.ac.id/jalur-lokal.html untuk meregistrasikan NIK atau Login jika NIK sudah teregistrasi. Selanjutnya lengkapi form pendaftaran dan upload dokumen yang dipersyaratkan. Ikuti langkah sampai mendapatkan kode pembayaran.

setelah itu bayar uang pendaftaran sesuai dengan tarif yang ditetapkan melalui Bank Kalbar (Teller, ATM, m-banking) sesuai dengan Kode dan Nominal Pembayaran yang telah didapatkan. Jika sudah lanjut cetak Jadwal ujian. Tak hanya itu ikuti Ujian sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan. Selanjutnya Cek kelulusan melalui menu Pengumuman di https://pmb.iainptk.ac.id/pengumuman.html.

Bagi yang dinyatakan lulus lanjut bayar Uang Kuliah Tunggal (UKT) melalui Bank Kalbar (Teller, ATM, m-banking) sesuai dengan Kode dan Nominal Pembayaran yang telah didapatkan. Silakan cetak Bukti Registrasi dan Surat Pernyataan yang telah disediakan. terakhir Mahasiswa mendaftar PBAK (dilaksanakan serempak semua jalur : SPAN, UM, Lokal Mandiri).

Adapun tanggal pelaksanaannya:

  1. Pendaftaran Siswa : 19 Juni s.d 13 Juli 2023
  2. Ujian SEE : 20 Juli 2023
  3. Pengumuman Hasil Ujian : 27 Juli 2023
  4. Pengumuman Kelompok UKT : 28 jULI 2023
  5. Pembayaran UKT/ Daftar Ulang : 01 Agustus 2023 – 11 Agustus 2023

Keterangan helpdesk:
Pelayanan dan Informasi pada hari Senin – Jumat Jam 08.30 – 15.00 WIB
Helpdesk Layanan Akademik : Whatsapp 0819-0881-7183
Helpdesk Pembayaran : Whatsapp 0853-8844-1991

Informasi dan tatacara Daftar ulang akan diupdate pada laman https://pmb.iainptk.ac.id/ Info lainnya dapat kunjungi https://iainptk.ac.id 

 




Cara Pembayaran UKT Jalur SPAN Bagi Calon Mahasiswa Baru IAIN Pontianak Tahun Ajaran 2023/2024 Melalui Bank Kalbar

Pontianak (iainptk.ac.id) – Berikut Cara Pembayaran Uang Kuliah Tunggal (UKT) Jalur SPAN bagi Calon Mahasiswa Baru IAIN Pontianak Tahun Ajaran 2023/2024 melalui Bank Kalbar. Jadwal pembayaran: 19-30 juni 2023. Ketentuan Umum,  pembayaran hanya bisa menggunakan layananan ATM, Mobile Banking, atau Teller Bank Kalbar, tidak bisa transfer dari Bank lain. 

Pastikan id billing terdiri dari 13 digit dan 2 digit awal kode bayar tersebut diawali dengan angka 33. Jika 2 digit awal id billing masih 34 harap login ulang ke halaman pmb.iainptk.ac.id untuk mendapatkan id billing yang terbaru.

Panduan pembayaran lewat mobile banking Bank Kalbar atau ATM bank kalbar lebih detail dapat dilihat pada file PDF berikut :

https://iainptk.ac.id/wp-content/uploads/2023/06/Petunjuk-pembayaran-UKT-Jalur-SPAN-PTKIN-di-IAIN-Pontianak-Tahun-2023.pdf

Jika pembayaran melalui teller Bank Kalbar terlebih dahulu pastikan kede pembayaran/ billing id terdiri dari 13 digit angka dan 2 digit awal diawali dengan angka 33.




Peluang Emas untuk Mahasiswa IAIN Pontianak: Beasiswa MOSMA Tawarkan Pengalaman Belajar di Luar Negeri

Pontianak (iainptk.ac.id) Mahasiswa IAIN Pontianak berkesempatan mengikuti Program Beasiswa MORA Overseas Student Mobility Awards (MOSMA). Ini adalah program yang diimplementasikan sebagai bagian dari Kurikulum Merdeka untuk memberikan kesempatan kepada mahasiswa Indonesia untuk belajar di perguruan tinggi di luar negeri. Program ini berlangsung selama satu semester dengan durasi maksimal enam bulan, dan mahasiswa yang berpartisipasi akan mendapatkan kredit yang dapat diakui sebagai Satuan Kredit Semester (SKS) di kampus asal mereka.

Program MOSMA bertujuan untuk memberikan pengalaman kuliah di luar negeri kepada mahasiswa, dengan harapan dapat meningkatkan pemahaman mereka dalam ilmu pengetahuan, membuka pikiran, beradaptasi dengan budaya akademik dan kehidupan kampus internasional, serta menyadari potensi besar Indonesia di tingkat global. Program ini juga diharapkan dapat memotivasi mahasiswa untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi, baik melalui beasiswa maupun secara mandiri, dengan bangga sebagai warga negara Indonesia.

Untuk menjadi peserta MOSMA, terdapat beberapa persyaratan yang harus dipenuhi. Peserta harus menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) yang tinggal di Indonesia dan tidak memiliki kewarganegaraan ganda. Mereka harus terdaftar sebagai mahasiswa aktif di tingkat sarjana (S1), magister (S2), atau doktoral (S3) di perguruan tinggi keagamaan di bawah binaan Kementerian Agama atau mahasiswa non-PTK yang diusulkan oleh institusi/organisasi sosial keagamaan yang terafiliasi dengan Kementerian Agama.

Syarat usia peserta adalah sebagai berikut: mahasiswa sarjana harus berada di semester 4 atau 6 dengan batasan usia maksimal 23 tahun, mahasiswa magister harus berada di semester 2 dengan batasan usia maksimal 25 tahun, dan mahasiswa doktoral harus berada di semester 4 dengan batasan usia maksimal 35 tahun pada bulan Juli saat program berlangsung. Selain itu, peserta tidak boleh pernah mengambil cuti semester selama studi mereka.

Peserta MOSMA juga harus memenuhi persyaratan tambahan terkait mobilitas internasional. Mereka tidak boleh pernah berpartisipasi dalam kegiatan mobilitas internasional fisik sebelumnya, termasuk program musim panas/musim dingin, magang, pertukaran, mobilitas kredit, sit-in, gelar ganda, atau kegiatan pengganti lainnya selama masa kuliah. Selain itu, peserta harus memiliki Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 3,5 dari skala 4,0, yang dibuktikan dengan transkrip nilai akademik terakhir mereka.

Untuk mendaftar, peserta harus diusulkan oleh Ketua Program Studi mereka dan mendapatkan rekomendasi dari Dekan/Rektor atau Direktur Pendidikan Tinggi. Mereka juga harus memiliki sertifikat kompetensi bahasa Inggris dengan masa berlaku maksimal dua tahun. Persyaratan bahasa Inggris dapat berbeda tergantung pada rumpun ilmu atau bidang studi peserta. Sebagai contoh, Perguruan Tinggi Region ASEAN menghar

uskan peserta memiliki skor TOEFL ITP 500 atau IELTS 5.5, sementara kampus yang fokus pada Islamic Studies menerima skor TOAFL 550 atau IELTS 5.0.

Selain itu, peserta harus menandatangani Surat Pernyataan Komitmen dan Integritas yang mencakup beberapa hal, antara lain:

1. Tidak pernah melanggar aturan, norma, dan/atau hukum yang berlaku di Indonesia.
2. Tidak sedang mendaftar, akan menerima, atau telah menerima beasiswa dari sumber lain yang berpotensi mendapatkan pendanaan ganda selama mengikuti Program MORA Overseas Student Mobility Awards (MOSMA).
3. Berkomitmen untuk mengikuti rangkaian kegiatan dan mematuhi peraturan Program MORA Overseas Student Mobility Awards (MOSMA).
4. Menandatangani Surat Pernyataan bahwa peserta bebas dari penggunaan narkoba dan zat adiktif lainnya.
5. Menandatangani Surat Pernyataan mengenai kekerasan seksual.

Meskipun peserta dapat memilih Perguruan Tinggi Tujuan dan mata kuliah yang tidak terkait dengan jurusan mereka di Perguruan Tinggi Asal, Kementerian Agama dapat memberikan diskresi untuk memastikan kelancaran pelaksanaan kegiatan.

Info lebih lanjut dapat kunjungi : https://beasiswa.kemenag.go.id/bng01-mora-overseas-student-mobility-awards/

atau download PDF berikut ini : [embeddoc url=”https://iainptk.ac.id/wp-content/uploads/2023/06/BNG01-Booklet-MOSMA-2023.pdf”]