Hasil Seleksi Administrasi Penerimaan Pegawai Non-ASN IAIN Pontianak Tahun 2017

 

Berdasarkan Pengumuman Nomor: B-100.1/In.15/KP.01.2/01/2017 tertanggal 20 Januari 2017 tentang Penerimaan Pegawai Non-Aparatur Sipil Negara pada Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pontianak pada tahun 2017 dan Pengumuman Nomor: B-134/In.15/KP.01.2/01/2017 tertanggal 27 Januari 2017 tentang Perpanjangan Penerimaan Pegawai Non-Aparatur Sipil Negara IAIN Pontianak pada tahun 2017, bersama dengan ini kami sampaikan hasil seleksi administrasi pelamar Formasi Satpam dan Petugas Kebersihan yang telah diverifikasi dengan hasil sebagaimana terlampir.

Kepala Biro AUAK IAIN Pontianak, H. Khairunas, SH.MH menjelaskan: “Jumlah pelamar untuk mengisi dua formasi satpam sebanyak 19 pelamar, meliputi 17 pelamar dinyatakan lulus seleksi administrasi dan 2 pelamar dinyatakan tidak lulus. Sedangkan jumlah pelamar untuk mengisi empat petugas kebersihan sebanyak 41 pelamar, meliputi 33 pelamar dinyatakan lulus seleksi administrasi, dan 6 pelamar dinyatakan tidak lulus seleksi administrasi dengan pertimbangan tidak memenuhi syarat minimal dan 2 pelamar dinyatakan tidak lulus seleksi administrasi dengan pertimbangan yang dibutuhkan adalah pelamar pendidikan SMA/sederajat.”

Kabag.Umum IAIN Pontianak, Sumarman, S.Ag mengatakan “Bagi pelamar yang dinyatakan lulus seleksi administrasi, dapat melanjutkan dengan mengikuti tes wawancara yang akan dilaksanakan dalam dua tahap. Tahap pertama ialah tes psikologi yang akan diselenggarakan pada hari Senin, 13 Februari 2017, mulai jam 08.00-12.00 WIB. Tahap kedua ialah tes pengetahuan agama dan tes pengetuhan teknis pekerjaan yang akan diselenggarakan selama dua hari, yaitu mulai dari jam 13.00-15.00 WIB pada hari Senin, 13 Februari 2017 dan dilanjutkan pada hari Selasa, 14 Februari 2017 mulai jam 08.00-15.00 WIB.

Kedua tahapan tes wawancara ini bertempat di Aula Praktik Qira’ah dan Ibadah/ Masjid Syekh Abdul Rani Mahmud IAIN Pontianak. Bagi pelamar yang dinyatakan lulus seleksi administrasi tersebut, harus mengikuti kedua tahapan tes wawancara dan hadir 15 menit sebelum kegiatan berlangsung” ujarnya.

Print Friendly, PDF & Email