IAIN Pontianak Fasilitasi dan Dukung Kegiatan Kader Rakyat Terlatih Cinta Tanah Air Kerjasama Kodam XII/Tanjungpura

PONTIANAK (iainptk.ac.id) – IAIN Pontianak menjadi tempat kegiatan terselenggaranya kegiatan pelaksanaan kader rakyat terlatih dengan tema Pembekalan Kader Rakyat Terlatih Tingkat  Kotamawil TA.2021 terlaksana dengan baik di gedung aula Abdul Rani Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pontianak Jalan Letjend Suprapto Nomor 14 Benua Melayu darat kecamatan Pontianak Selatan Kota Pontianak Kalimantan Barat pada Jumat (17/9/2021).

Pelatihan ini dihadiri oleh Iwan Gunawan, ST sekretaris Kwarda Kalbar, Drs. H. Kusnadi, M.Si dari Andalan Urusan Bela Negara Kwarda Kalbar dan Letkol Inf. Bayu Yudha Pratama. S.E., M.Si Pabandya Wanwil Sterdam XII/TPR dan 100 orang perwakilan anggota Pramuka se-kota Pontianak dan Kabupaten Kubu Raya dan ini akan terlaksana selama 3 hari dengan peserta yang berbeda di hari pertama dan kedua. Adapun Acara puncak pada tanggal 19 September 2021 baru menggabungkan anggota pramuka dan anggota ormas serta organisasi lainnya.

Sekretaris Kwartir daerah Gerakan Pramuka Kalimantan Barat, Iwan Gunawan, ST menyambut baik ini adalah suatu usaha pengkaderan yang berwawasan dan cinta tanah air.

“Saya sangat senang dengan adanya kegiatan pengkaderan ini karena ini adalah salah satu usaha dari kader-kader bangsa untuk mencetak kader yang berwawasan dan cintah tanah air sesuai tujuannya juga, pramuka ini tidak diragukan lagi di mana-mana pramuka menunjukkan bahwa kader pramuka yang bertaqwa dan berwawasan luas dari seragamnya saja sudah tampak jelas,” ujarnya.

Zaka Arif Zambia dari pangkalan SMKN 3 Gugus Depan Iskandar Muda, sebagai peserta juga mempersiapkan fisik dan kesehatan.

“Saya di latih selama dua hari, hari ini dan hari minggu. Yang harus saya siapkan di sini adalah fisik, karena kesehatan itu penting. Sebenarnya saya sudah lulus namun karena silatuhrami di SMK 3 sangat kuat, kami 10 orang itu gabungan ada dari anggota aktif dan yang sudah lulus dari sana. Kami berangkat atas nama SMK 3 berharap bisa meningkatkan rasa kesadaran terhadap negara dan bisa menerapkan Pancasila,” harapnya.

Bersamaan dengan yang di sampaikan oleh Iwan Gunawan, ST dan Zaka, Drs. H. Kusnadi M,Si juga menyampaikan bahwa harus memaksimalkan diri.

“Sesuai dengan undang-undangnya bisa memaksimalkan diri untuk melaksanakan kegiatan-kegiatan pramuka, sesuai dengan undang-undang kegiatan pramuka adalah salah satu ekskul wajib di satuan pendidikan, sebenarnya anak-anak itu tidak hanya memakai pakaian pramuka bagaimana juga mereka harus melaksanakan kegiatan kepramukaan minimal sebulan sekali sehingga anak-anak tau di satuan pendidikan dari SD, SMP, SMA atau perguruan tinggi. Untuk mendidik anak-anak agar mempunyai rasa nasionalisme, karakter dan sebagainya.

Oleh : Bambang EP dan Uswatun Hasanah
Editor: Omar Mukhtar