IAIN Pontianak Raih Penghargaan Pelaksanaan Pemanfaatan BMN Terbaik Tahun 2022 dari DJKN Kalbar

Pontianak- (iainptk.ac.id) Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (DJKN) Kalimantan Barat menggelar sebuah acara bertajuk Anugrah Reksa Bandha tahun 2022 yang diselenggarakan di Aula Kanwil DJKN Kalimantan Barat pada (16/03/2023).

Pada penyelenggaraan tahun ini, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pontianak kembali dianugrahi sebuah penghargaan dalam Kategori Pelaksanaan pemanfaatan BMN Terbaik Tahun 2022.Acara yang diadakan secara hybrid itu dihadiri oleh Sekretaris daerah Provinsi Kalimantan Barat, dr. M. Harisson, M.Kes., dan Direktur Jendral DJKN, Rionald Silaban.

Kepala Kanwil DJKN Kalimantan Barat, Tetik Fajar Ruwandari mengatakan bahwa “Kegiatan ini merupakan kegiatan tahunan yang kami adakan sebagai apresiasi dan penghargaan kami atas sinergi dan Kerjasama dalam mengelola kekayaan negara dengan stakeholder di Kalimantan Barat,” ujarnya.

Rionald Silaban, selaku Direktur Jendral DJKN berikan apresiasi terhadap pihak yang telah berkolaborasi dalam membantu pelaksanan tugas dan fungsi DJKN Kalimantan barat. “Pada kesempatan ini, saya ingin memberikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh pihak yang selama ini telah berkolaborasi dan bersinergi dalam pelaksanaan tugas dan fungsi DJKN diwilayah Kalimantan barat,” katanya.

Menutup sesi sambutannya, beliau berharap melalui kegiatan ini stakeholder juga DJKN dapat lebih termotivasi dalam meningkatkan kualitas, transparansi, dan akuntabilitas terhadap pengelolaan kekayaan negara.

“Saya berharap dengan adanya acara Reksa Bandha Award dapat meningkatkan motivasi seluruh stakeholder dan untuk Kanwil DJKN juga berharap dapat meningkatkan kualitas, transparansi dan akuntabilitas pengelolaan kekayaan negara dan lelang. Saya berpesan bahwa kita terus bekerjasama untuk mengoptimalkan pengelolaan asset negara demi keberlangsungan dan kesejahteraan bangsa dan negara Indonesia,” harapnya.

Rektor IAIN Pontianak, Dr. H. Syarif, S.Ag., MA., dalam kesempatan ini mengungkapkan rasa syukur atas pencapaian tersebut. “Terimakasih yang tak terhingga atas kinerja yang konsisten dan luar biasa kepada tim pengelola BMN IAIN Pontianak, tentu ini akan menjadi suatu motivasi kita dalam bekerja dan berkolaborasi lebih baik lagi demi IAIN Pontianak,” ungkapnya semangat.

Selain itu, Wakil Rektor Bidang Administrasi Umum, Perencanaan dan Keuangan IAIN Pontianak, Dr. Saifudin Herlambang, MA., mengapresiasi atas perolehan IAIN Pontianak dalam penganugerahan kali ini. Sebab menurutnya, IAIN Pontianak mampu konsisten dalam pengelolaan barang milik negara.

“Alhamdulillah ini bukan yang pertama, tapi ini menunjukkan bahwa kita bisa konsisten.  Saya yakin meraih sesuatu itu boleh dikatakan mudah, karena semangat untuk meraih sesuatu yang pertama itu keniscayaan. Tapi mempertahankan kebaikan itu yang susah. Saya apresiasi apa yang kita peroleh kali ini. Ini merupakan suatu prestasi yang dinamis dan prestasi yang luar biasa, karena bisa mempertahankannya. Jika dalam agama itu yang berat bukan untuk menjadi orang yang beriman, tapi yang berat itu mempertahankan keimanan. Maka sekarang IAIN Pontianak sudah mampu berkonsisten dalam hal pengelolaan BMN,” ucapnya.

Hal senada juga disampaikan oleh Koordinator Bagian Umum Biro AUAK IAIN Pontianak, Sumarman, S.Ag., mengatakan “We are just do our best, sesuai ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku. Alhamdulillah jika memang apa yang telah kita lakukan, membuat kita menjadi yang terbaik di antara yang lain, itu adalah bonus dari apa yang telah dilakukan dan memang layak untuk kita syukuri. Namun hal tersebut jangan membuat kita terlena dan bangga, karena yang paling utama adalah tetap Istiqomah dalam melaksanakan tugas,” pesannya.

Terakhir, Syakirin, S.H.I., yang saat ini menjabat sebagai Pengelola Barang Milik Negara Biro Administrasi Umum, Akademik, dan Kemahasiswaan IAIN Pontianak, pada momen ini “Bersyukur kita bisa dianugerahi lagi sebuah penghargaan dalam pengelolaan BMN. Semoga kedepannya pemanfaatan BMN lebih tertib dan teratur lagi.” harapnya.

Penulis : Farli dan Bambang

Editor : Omar Mukhtar