Pontianak (iainptk.ac.id) 5 September 2024 – Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pontianak menerima kunjungan dari Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Kalijaga Yogyakarta dalam rangka penjemputan mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Nusantara. Kunjungan ini juga menjadi ajang penandatanganan perjanjian kerjasama antara Pusat Layanan Disabilitas dan Pendidikan Inklusi LP2M IAIN Pontianak dengan Pusat Pelayanan Difabel LPPM UIN Sunan Kalijaga.
Pertemuan berlangsung di ruang rapat Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama IAIN Pontianak, lantai II Gedung Rektorat, pada Kamis, 5 September 2024. Acara ini dihadiri oleh Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama IAIN Pontianak, Dr. Ismail Ruslan, M.Si., serta jajaran LP2M dari kedua institusi. Hadir pula Dr. Yusriadi, MA., selaku Kepala LP2M IAIN Pontianak, Dr. Fauziah, M.Pd., Koordinator Pengabdian kepada Masyarakat, serta Andry Fitriyanto, M.Ud., Koordinator Pusat Layanan Disabilitas dan Pendidikan Inklusi.
Dr. Ismail Ruslan menyampaikan rasa syukurnya atas kunjungan UIN Sunan Kalijaga. “Saya mewakili Rektor IAIN Pontianak merasa sangat berbahagia dengan kedatangan delegasi dari UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta. Kegiatan penjemputan mahasiswa KKN Nusantara ini, sekaligus sesi sharing, dan penandatanganan kerjasama antar lembaga, sangat bermanfaat bagi kedua institusi,” ujarnya.
Dr. Ismail juga berharap bahwa pertemuan ini akan menjadi cikal bakal lahirnya program-program kerjasama lainnya di berbagai unit di bawah naungan LP2M kedua perguruan tinggi. “Kami berharap agar kolaborasi ini tidak hanya terbatas pada pengabdian kepada masyarakat, tetapi juga dapat diperluas ke unit-unit lain di bawah LP2M,” tambahnya.
Sementara itu, Andry Fitriyanto, M.Ud., menyatakan bahwa kunjungan ini memberikan inspirasi bagi pengembangan Pusat Layanan Disabilitas dan Pendidikan Inklusi di IAIN Pontianak. “Semoga dengan adanya kerjasama ini, kami dapat semakin memajukan layanan disabilitas dan inklusi di IAIN Pontianak,” katanya.
Dr. Fauziah, M.Pd., selaku Koordinator Pengabdian kepada Masyarakat, turut menyampaikan apresiasinya terhadap KKN kolaboratif yang dilaksanakan tahun ini. “Semoga KKL kolaboratif 2024 ini diberkahi dengan banyak kebaikan untuk IAIN Pontianak. Kami berharap IAIN Pontianak terus maju dan berkembang menjadi Universitas Islam Negeri (UIN) di masa depan,” ungkapnya.
Kunjungan dan kerjasama ini diharapkan dapat menjadi momentum penting untuk memperkuat hubungan kedua perguruan tinggi serta melahirkan berbagai inisiatif pengabdian kepada masyarakat yang lebih inklusif dan bermanfaat bagi kedua belah pihak.
Penulis : Farli
Editor : Bambang