Irwansyah Mahasiswa IAIN Pontianak, Kembali Ukir Prestasi di Ajang Nasional PTQ Ke-54 RRI

Yogyakarta (iainptk.ac.id) Kegiatan yang berpusat di Pondok Pesantren Sunan Pandanaran Kabupaten Sleman-Yogyakarta ini menjadi ajang terbaru yang diikuti oleh Irwansyah, diajang kali ini Irwan begitu panggilan akrabnya turun pada cabang Tausiah Putera yang diikuti oleh berbagai Korwilnus Radio Republik Indonesia (RRI) se Indonesia.

Dengan tampil percaya diri Irwan berhasil memasuki babak final dan akhirnya dapat meraih Juara Harapan I. adapun kegiatan ini dilaksanakan sejak tanggal 21-26 Maret 2024.

Agenda yang dilaksanakan setiap tahun sekali ini oleh Irwan merupakan keikutsertaan yang kedua setelah tahun lalu yang dilaksanakan di Kendari dan pada waktu itu belum berhasil masuk final, sehingga bagi Irwansyah momen di Yogyakarta ini walaupun tidak masuk 3 besar merupakan capaian yang semakin meningkat.

Bagi Irwan ajang seperti ini adalah untuk melatih diri selain merupakan kegemarannya,  tampil sudah sekian kali rasa grogi atau demam panggung masih dirasakan artinya perlu lebih sering untuk meningkatkan kepercayaan diri sehingga nanti pada saatnya menjadi seorang da’i akan tampil baik di tengah-tengah masyarakat.

Selain itu kegiatan pemuda yang disalurkan pada hal-hal positif harus dapat menjadi contoh bagi mahasiswa-mahasiswa IAIN Pontianak bahwa banyak hal-hal bermanfaat bisa dilakukan sejak muda. Melewati ajang seperti ini setidaknya bagi Irwan sudah terbuka untuk berkunjung ke berbagai daerah dengan gratis untuk pengalaman dan mengetahui budaya yang ada di Indonesia.

Pada kesempatan ini  Muhammad Syahrun, MM., sebagai Kepala Bagian Umum dan Layanan Akademik mengapresiasi atas prestasi yang diraih oleh Irwansyah dan berharap semakin sukses lagi kedepannya, dan semakin banyak nantinya mahasiswa-mahasiswa IAIN Pontianak untuk berpartisipasi di ajang seperti ini dan lainnya baik tingkat Nasional dan Internasional.

“Sangat penting bagi mahasiswa IAIN Pontianak untuk aktif dan mengembangkan bakat dan minatnya karena seperti contoh pada kegiatan PTQ RRI ke-54 kali ini mereka yang dapat lolos sebagai peserta merasakan manfaatnya baik secara prestasi, ilmu pengetahuan, ekonomi dan tentunya kesempatan yang luar biasa dapat berkunjung ke daerah-daerah lain secara gratis,” ujarnya.

beliau menambahkan “Dari kepesertaan selain Irwansyah dari Prodi KPI, juga diikuti oleh Fadhil Islami dan Raihan dari Prodi HKI yang pada kesempatan ini belum masuk babak final, namun mengingat usia yang masih muda kedepannya kita berharap bias lebih sukses, aamiin.