Lantik 13 Pejabat, Rektor IAIN Pontianak Launching Motto Kerja dan 9 Prinsip Kerja

PONTIANAK (iainptk.ac.id)—Kamis (8/11/2018) siang, Rektor IAIN Pontianak Dr. Syarif. S. Ag. MA, melantik 13 pejabat pada formasi Ketua dan Sekretaris Satuan Pengawas Internal (SPI), Ketua dan Sekretaris Program Studi, Kepala Pusat, serta para pejabat eselon IV masa jabatan 2018-2022. Di smping itu juga dilaksanakan pengukuhan Ketua Jurusan dan Sekretaris Jurusan menjadi Ketua Program Studi dan Sekretaris Program Studi sesuai dengan Peraturan Menteri Agama Nomor 20 Tahun 2018 tentang Perubahan Atas PMA Nomor 51 tahun 2015 tentang Statuta IAIN Pontianak.

Adapun 13 pejabat yang dilantik tersebut: Dr. Fauziah sebagai Ketua SPI; Mujiono sebagai Sekretaris SPI; Syahrani sebagai Kaprodi Pendidikan Bahasa Arab; Luqman Hakim sebagai Kaprodi Ekonomi Syariah; Fitri Kusumayanti sebagai Kepala Pusat Studi Gender dan Anak (PSGA); Kartini sebagai Sekretaris Prodi Pendidikan Agama Islam; Rianda Hanis sebagai Sekretaris Prodi Perbankan Syariah dan Aulia Azimi sebgai Sekretaris Prodi Akuntansi Syariah. Sedangkan pejabat eselon IV yang dimutasi dan dipromosi adalah: Adnan sebagai Kasubbag Tata Usaha Pascasarjana; Sy. Achmad Fauzi sebagai Kasubbag Administrasi Akademik Bagian Akademik dan Kemahasiswaan Biro AUAK; Nur’abidah sebagai Kasubbag Kemahasiswaan, Alumni dan Kerjasama pada Bagian Akademik dan Kemahasiswaan Biro AUAK; Teguh Haryono sebagai Kasubbag Akademik, Kemahasiswaan dan Alumni FTIK dan Maryatul Kibtiyah sebagai Kasubbag Akademik, Kemahasiswaan dan Alumni FSEI.

“Mari kita berfikir sehat dan rasional dalam melaksanakan tugas. Saudara dilantik untuk membantu bersama-sama menyelesaikan persoalan-persoalan yang terkait dengan tugas saudara. Jaga komunikasi dan terus berkoordinasi. Kaprodi merupakan tangan kanan dekan. Di fakultas, sebagai ujung tombak dan yang dihadapi adalah mahasiswa yang memiliki keberagaman latarbelakang. Selaku kaprodi belajar lagi terhadap mahasiswa tentang kedewasaan berfikir rasional. Belajarlah berlapang dada” pesannya.

“Motto kerja kita di IAIN Pontianak: “Pengabdian Berbasis Kinerja dan Akhlakul Karimah, Kebersamaan dan Kekompakan Berorientasi Prestasi dan Kemajuan.” Rugilah yang tidak berniat ibadah (pengabdian) dalam bekerja. Mulialah orang yang bekerja diiringi dengan akhlakul karimah. Kebersamaan merajut kekompakan. Dengan kekompakan kita ukir prestasi. Seindah-indah prestasi adalah kemajuan kampus kita, IAIN Pontianak” tegasnya.

Tampak semua unsur pimpinan IAIN Pontianak: para Wakil Rektor, Kepala Biro, para Dekan, para Kabag, Kepala Pusat dan Ketua Lembaga memadati Aula Rektorat lantai IV menyaksikan pelantikan tersebut. Ada hal yang berbeda dari pelantikan kali ini. Pembacaan “9 Prinsip Kerja IAIN Pontianak” yang diikrarkan oleh semua yang hadir pada kegiatan tersebut. 9 Prinsip dimaksud adalah sebagai berikut:

KAMPUS KAMI AMAN DAN DAMAI
1. Aman dan Damai itu pada Kami Tidak Ada Hoax dan Fitnah;
2. Aman dan Damai itu Lingkungan Kami Tidak Ada Ujaran Kebencian;
3. Aman dan Damai itu Kami Berkerja Sesuai Aturan;
4. Aman dan Damai itu Sesama Kami Ada Kebersamaan dan Kekompakan;
5. Aman dan Damai itu Kampus Kami Bersih;
6. Aman dan Damai itu Kampus Kami Tertib;
7. Aman dan Damai itu Kami Saling Menyapa dan Menebar Salam;
8. Aman dan Damai itu Kami Saling Melindungi dan Menyelamatkan;
9. Aman dan Damai itu Kami Saling Menasehati dan Menghargai.

Penulis: Abdullah
Editor: Aspari Ismail

Print Friendly, PDF & Email