Pontianak (iainptk.ac.id) Pascasarjana IAIN Pontianak menggelar kegiatan Orientasi Mahasiswa Baru pada hari Senin, 09/09/2024 di Gedung Rektorat Lantai IV. Kegiatan ini di hadiri oleh para pejabat dilingkungan Pascasarjana IAIN Pontianak yakni Direktur Pascasarjana, Wakil Direktur, Para Kaprodi, Dosen, Kasubag, staf tenaga kependidikan serta para mahasiswa baru Pascasarjana IAIN Pontianak angkatan 2024/2025.
Dalam kegiatan orientasi ini turut hadir hadir juga Rektor IAIN Pontianak Prof. Dr. H. Syarif, MA, Wakil Rektor II Administrasi Umum dan Perencanaan Keuangan (AUPK) Prof. Dr. H. Herlambang, MA, Kepala Biro AUAK Dr. Ridwansyah, M.Si., serta para Dekan IAIN Pontianak.
Rektor IAIN Pontianak Prof. Dr. H. Syarif, MA dalam sambutannya menyampaikan ucapan “Selamat datang dan selamat bergabung kepada mahasiswa baru pascasarjana IAIN Pontianak.”
Prof. Syarif juga menegaskan bahwa “Perkuliahan di S2 itu kalau bisa harus sudah paperlest mulai dari perkuliahan, dan juga tugas. Oleh sebab itu, perlu di himbau kepada semua dosen agar tidak ada lagi yang namanya tugas kelompok, karena ini sudah S2 kalau perlu jangan diujikan tesisnya sebelum ke jurnal, maka dari itu tantangannya adalah semua prodi harus sudah buat jurnal,” pintanya.
Prof. Syarif juga tidak lupa mengingatkan para mahasiswa untuk dapat menyelesaikan studinya tepat waktu yakni maksimal 4 semester.
Direktur Pascasarjana IAIN Pontianak Prof. Dr. Zaenuddin, MA dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan orientasi tersebut merupakan program tahunan yang dilakukan oleh pascasarjana untuk menyambut para mahasiswa baru. Prof. Zae. Juga menyampaikan bahwa “Jumlah mahasiswa baru yang mendaftar di tahun ini berjumlah 65 orang yang terdiri dari Prodi MPAI berjumlah 24 orang, Prodi MES 17 orang, Prodi MPBA 10 orang dan dari prodi MSI berjumlah 13 orang dan kita akan melaksanakan beberapa kegiatan dalam beberapa hari kedepan diantaranya hari ini orientasi kemudian di lanjutkan studium general dan terakhir pelatihan penulisan karya tulis ilmiah,” ujarnya.
Beliau menambahkan “Kami mengucapkan terima kasih atas dukungan pak Rektor, karena dengan gerakan cepat ini diharapkan semua kegiatan dapat segera terselesaikan. Dan juga perlu kami informasikan terkait sistem perkuliahan bahwa kuliah kita laksanakan dengan sistem dua macam yakni tatap muka (full) dan hybrid sesuai edaran dari sekjen kemenag,” tutur Prof. Zae.
Penulis : Syamsul
Editor : Bambang