Pengambilan Sumpah PNS IAIN Pontianak

PONTIANAK (iainptk.ac.id)–Rektor IAIN pontianak Dr. Syarif. S. Ag. MA mengambil Sumpah PNS pada Rabu (2/1/2019) di Auditorium Syeikh Abdul Rani Mahmud. Usai pengambilan sumpah, rektor didampingi para Wakil Rektor dan Kepala Biro AUAK menyerahkan SK kepada 10 dosen PNS tersebut. Dosen yang diambil sumpah itu terbagi dari beberapa keilmuan yang telah lulus sebagai PNS ditempatkan sesuai bidang keilmuan kepada masing-masing fakultas.

Dalam sambutannya Rektor Syarif berharap agar PNS bisa mengikuti, memahami, mengamalkan serta mengembangkan paham moderasi beragama. Islam menerima eksistensi orang lain, membentuk akademisi yang beraklak mulia, mandiri dan berkemajuan bagi bangsa dan kemanusiaan. Moderasi beragama adalah menerima eksistensi orang lain dengan lintas suku bangsa dengan kepaham beragama. Dalam hal mengajar harus mengikuti ranah kebijakan Wakil Rektor I. Fakultas dan pascasarjana tidak boleh melakukan workshop kurikulum sebelum rektorat melakukan. Karena fakultas dan pasca menerjemahkan visi misi untuk mewujudkan akademisi yang beraklak mulia, mandiri dan bermanfaat bagi nusa dan bangsa. Menerjemahkan hal itu lebih rinci di program studi ada spesialisasi menopang, menguatkan, mewujudkan program yang ada di institusi.

Rektor juga menegaskan agar PNS menebarkan salam, merajut kebersamaan dan kekompakan serta berkinerja dengan dedikasi yang tinggi.
“Jadi kalau sudah paham tusi tidak akan melihat kanan kiri. Fokus kepada tusi masing-masing. Diharapkan mengikuti dinamika tusi sebagai dosen untuk melakukan penelitian. Beriktiar sebisa mungkin untuk profesional demi mewujudkan IAIN berkemajuan sehingga terwujud tata kelola kampus yang mantap. Kesempatan itu rektor menyerahkan PNS yanf dilantik tersebut kepada dekan untuk dilakukan pembinaan secara kontinyu.

Tampak hadir dalam pelantikan tersebut:

  • Wakil Rektor I Dr. Firdaus Achamad. M. Hum;
  • Wakil Rektor II Dr. Saifudin Herlambang;
  • Kepala Biro AUAK Drs. Syahrul Yadi. M.Si;
  • Dekan FTIK Dr Ali Hasmy;
  • Dekan FUAD Dr. Ismail Ruslan;
  • Dakan FSEI. Fachrurrazi;
  • Wadir Pascasarjana Dr. Samsul Hidayat.

Penulis: Abdullah

Editor: Aspari Ismail

Print Friendly, PDF & Email