Peringati Hari Raya Idul Adha, ‘Wanita FTIK IAIN Pontianak Mengaji’ Berbagi 140 Paket Daging Hewan Kurban

Pontianak (iainptk.ac.id) – Dalam rangka memperingati Hari Raya Idul Adha 1442 H, pegawai dan dosen Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pontianak melalui kelompok ‘Wanita FTIK Mengaji’ Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FTIK) melakukan penyembelihan hewan kurban pada Rabu (21/07). Penyembelihan hewan kurban dilakukan di Rumah Potong Hewan (RPH) Kelurahan Batu Layang, Pontianak Utara. Kurban yang disembelih berupa 1 (satu) ekor sapi dan disalurkan kepada seluruh anggota kelompok ‘Wanita FTIK Mengaji’ serta seluruh pegawai kontrak di IAIN Pontianak.

Menurut Kartini, M. Ag, inisiator kelompok ‘Wanita FTIK Mengaji’, ide untuk berbagi hewan kurban ini tercetus tahun lalu di grup WA Wanita FTIK Mengaji.

“Pada Idul Adha tahun lalu kami berbincang santai soal kurban untuk tahun depan (red: 2021 ini). Dalam benak kami, ingin rasanya berbagi untuk para tenaga kontrak yang ada di IAIN Pontianak, salah satunya dalam bentuk pembagian daging kurban,” tutur Kartini.

 

“Saya dan bu Yusdiana serta beberapa anggota lainnya turut andil berembuk tentang mekanisme kurban ini,” lanjutnya, “pada akhirnya kami sepakat untuk urunan membeli hewan kurban, tentunya bagi yang mau dan belum pernah berkurban saja, setelah itu dipilih 7 nama sebagai orang yang akan berkurban.”

Sementara itu, menurut Dr. Yusdiana, M. Si, salah satu anggota kelompok Wanita FTIK Mengaji yang juga seorang dosen di FTIK mengungkapkan kebahagiaannya bisa berbagi di masa pandemi ini.

“Tahun ini kita dihadapkan pada kondisi yang sangat tidak biasa. Pandemi COVID-19 ini sudah hampir melemahkan dan melumpuhkan beberapa lini kehidupan. Karenanya kami, saya khususnya, sangat senang bisa berbagi daging kurban untuk seluruh pegawai kontrak IAIN Pontianak. Dan alhamdulillah hal ini didukung oleh kawan-kawan yang tergabung dalam kelompok ‘Wanita FTIK Mengaji’. Semoga ini semua menjadi ladang pahala untuk kita bersama,” ujar Yusdiana.

Setelah penyembelihan hewan kurban, daging yang sudah dibagi langsung didistribusikan untuk para pegawai kontrak di lingkungan IAIN Pontianak melalui Sub Bagian Tata Usaha, Humas, dan Rumah Tangga (THR).

Kasubbag THR IAIN Pontianak, Omar Mukhtar Al-Assad, M. Ak, Ak mewakili pimpinan langsung menyambut baik amanah pendistribusian daging kurban kelompok ‘Wanita FTIK Mengaji’ tersebut. Pendistribusian daging hewan kurban dilaksnakan secara ketat dengan mematuhi prokes COVID19.

Alhamdulillah, saya mewakili pimpinan sangat mengapresiasi kegiatan ‘Wanita FTIK Mengaji’ untuk berbagi bersama para pegawai kontrak dan staf lainnya. Kami di Subbag THR siap mendistribusikan 140 paket daging hewan kurban tersebut. Semoga hal ini bisa menjadi motivasi untuk unit kerja lainnya di IAIN Pontianak, sehingga tahun-tahun berikutnya kita bisa bersama-sama berbagi, insya Allah menjadi amal baik untuk kita semua, aamiin,” pungkasnya.

Penulis: Dian Kartika Sari

Editor: Omar Mukhtar