- -

Rektor Ucapkan Rasa Bangga Atas Suksesnya Acara Career Celebration Vocational Education Program CDC IAIN Pontianak

 

“Program ini melatih keterampilan tambahan untuk mahasiswa, selain nanti akan punya gelar sarjana, mahasiswa sejak awal harus juga dibekali oleh keterampilan-keterampilan yang terukur sehingga ia bisa terserap didunia kerja yang semakin kompetitif diluar sana, terutama trend-trend baru yang sedang melanda dunia kerja kita hari ini.”

Angga Riska, selaku Ketua Career Development Center (CDC) melaporkan “Kegiatan ini diikuti oleh 145 peserta Vocational Education Program ditahap pertama yang keahliannya itu meliputi desain grafis, website, digital marketing, copywriting, tata busana, tata rias,  dan tata dekor. Kami bersyukur kepada Allah Swt bahwa IAIN Pontianak disambut dan masih dipercaya oleh masyarakat ditengah pandemi, kita masih bisa menerima 1.600 mahasiswa.”

Print Friendly, PDF & Email