Pendaftaran Mahasiswa Baru Jalur SPAN-PTKIN IAIN Pontianak Meningkat

PONTIANAK(iainptk.ac.id)–Peminat mahasiswa baru yang mendaftar di jalur SPAN-PTKIN (Seleksi Prestasi Akademik Nasional-Perrguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri) se-Indonesia meningkat tajam setiap tahunnya.

Demikian halnya untuk peminat di IAIN Pontianak tahun 2019 meningkat signifikan. “Tahun 2019 ini jumlah calon mahasiswa yang mendaftar di Jalur SPAN-PTKIN pada IAIN Pontianak berjumlah 1917 orang” ujar Syarif Akhmad Fauzi, Kasubbag Administrasi Akademik IAIN Pontianak.

Hal itu dipaparkan AlFauzi saat Sidang Penetapan Kelulusan SPAN-PTKIN dihadapan rektor, para wakil rektor, para dekan, kabag akademik dan kemahasiswaa serta panitia lokal SPAN-PTKIN.

Rektor IAIN Pontianak menyatakan, “Kita bersyukur atas kepercayaan masyarakat, para orangtua dan calon mahasiswa yang memilih IAIN Pontianak untuk melanjutkan studi. Kabar baiknya pendaftar IAIN Pontianak bukan hanya dari Kalimantan Barat tetapi menyebar dari Aceh hingga Papua ada yang mendaftar di IAIN Pontianak. Karena kita sudah dibatasi kuota untuk jalur SPAN-PTKIN ini hanya diterima 600 kursi” ujarnya saat memberikan arahan dalam sidang penetapan kelulusan, Rabu (20/3) malam di ruang rapat rektorat.

“Ke depan kita harus maksimalkan lagi promosi IAIN Pontianak. Promosi harus terpusat di institut saja agar mudah mengukur tingkat keberhasilannya. Mudah-mudahan di jalur Ujian Masuk (UM-PTKIN) jumlah calon mahasiswa yang mendaftar semakin membludak” ujar rektor.” tegasnya.

Rapat kelulusan ditingkat nasional akan dilaksanakan pada Kamis (28/3) mendatang. Pengumuman kelulusan SPAN-PTKIN dijadwalkan pada 1 April 2019.

Penulis: Bambang Eko Priyanto
Editor: Aspari Ismail

Print Friendly, PDF & Email