-

Pisah Sambut Mahasiswa Penerima Beasiswa BAZNAS di IAIN Pontianak

PONTIANAK (iainptk.ac.id) — IAIN Pontianak merupakan salah satu perguruan tinggi yang medapat bantuan beasiswa dari Badan Amil Zakat Nasional (Baznas). Kegiatan ini sudah berjalan dua angkatan. Pertama tahun 2018 dan angkatan kedua tahun 2020. Angakatan pertama yang berjumlah 7 orang sekarang sudah berada di semester 8 bahkan sudah ada dua orang yang lulus dari IAIN Pontianak. Sedangkan angakatan 2020 sekarang baru berada di semester 4.

Kegiatan yang berlangsung dengan penuh kekeluargaan ini dihadiri Wakil Rektor (Warek) Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama, Dr Abdul Mukti, S.Ag. MA., beserta Kepala Bagian Akademik dan Kemahasiswaan IAIN Pontianak, Suyati, S.Ag., dan Kepala Sub Bagian Kemahasiswaan, Alumni dan Kerjasama IAIN Pontianak, Nur’abidah, S.Pd.I.

Pertemuan ini dirancang dengan tujuan untuk menyambut mahasiswa penerima beasiswa Baznas yang baru, dan melepas penerima beasiswa yang lama. Sekaligus dilakukan pembinaan oleh Wakil Rektor III, pada tanggal 23/07 siang di ruang kerja Warek III.

Wakil Rektor III, Dr Abdul Mukti, S.Ag. MA. Berpesan “Bagi mahasiswa yang diamanahkan mendapat beasiswa ini. Harus punya kesadaran untuk mengembangkan diri. Mudah-mudahan yang baru bisa mengikuti jejak yang lama, kalau bisa lebih baik lagi. Pembinaan-pembinaannya juga akan kita tingkatkan. Saya berharap koordinasinya itu harus bagus, berkaitan mentoring dan keatifan dalam kegiatan.”

Begitu juga yang disampaikan oleh Bu Suyati “Saya mengucapkan syukur dan Alhamdulillah, mahasiswa penerima beasiswa Baznas ini sangat produktif, sangat aktif, dalam mengikuti kegiatan pembinaan atau mentoring. Semoga bisa diikuti untuk angkatan kedua ini.”

Beliau juga menjelaskan “Tahun ini sebenarnya kita hanya mendapatkan kuota 4 mahasiswa, yang ditanggung hingga semester 8. Tapi berkat usulan dari kita, mengingat UKT IAIN Pontianak itu sangat rendah rata-rata 2 juta. makanya kita usulkan untuk penambahan peserta penerima beasiswa Baznas di IAIN Pontianak. Hasil negosiasi itu disepakati dari 4 mahasiswa, menjadi 7 mahasiswa.”

“Tahun ini penerima beasiswa merata dari masing-masing Fakultas ada perwakilannya. Mudah-mudahan dengan adanya beasiswa Baznas ini bisa memberikan bantuan atau dapat meringankan beban mahasiswa kita yang sangat membutuhkan. Kita juga ada beasiswa internal yang jumlahnya juga terbatas. Beasiswa dari eksternal juga membantu bagi mahasiswa yang tidak mendapatkan beasiswa internal.” Tambahnya

Terakhir Kabag Akademik dan Kemahasiswaan, mewakili lembaga mengucapkan “Sangat berterimakasih, dengan beasiswa Baznas ini, sehingga dapat membantu mahasiswa kami, mudah-mudahan Baznas lebih bermanfaat dan kami bisa menjalin kerjasama yang lebih jauh lagi.”

Editor: Omar Mukhtar Al Assad
Penulis: Bambang Eko Priyanto

Print Friendly, PDF & Email