-

Rektor IAIN Pontianak Jalin Silaturahmi Dengan Bupati Sambas, Canangkan Program Sarjana Desa

PONTIANAK (iainptk.ac.id) – Rektor IAIN Pontianak, Dr. H. Syarif, MA beserta rombongan disambut hangat oleh Bupati Sambas, H. Satono, S.Sos.I., M.H. di Rumah Dinas Bupati Sambas, Jl. Pendidikan, Jagur, Kecamatan Sambas, Kabupaten Sambas, Kalimantan Barat 79463, Jumat (29/10). Dalam kesempatan itu hadir pula Wakil Rektor II IAIS Sambas, Oskar Hutagaluh, S.Pd., M.M. dan Kepala Biro IAIS Sambas, Iwan Kusnadi, SE., M.E. Momen tersebut dijadikan sebagai sarana silaturahmi sekaligus koordinasi beberapa program yang dapat diinisiasi bersama di masa depan.

“Sebelum ke sini, kami menandatangani MoU dengan IAIS Sambas. Salah satu rencana programnya yaitu optimalisasi pengembangan kapasitas sumber daya manusia di IAIS Sambas. Wujudnya dalam bentuk riset, pendidikan, dan pengabdian kepada masyarakat. Kami juga punya harapan memiliki laboratorium sejarah keislaman Borneo. Maka dari itu kami butuh kerja sama dari berbagai pihak untuk mewujudkan itu semua. Termasuk dukungan dari Pemerintah Daerah Kabupaten Sambas,” ujar Rektor IAIN Pontianak, Dr. H. Syarif, MA

Ia menambahkan, salah satu upaya memfasilitasi berbagai kebutuhan di masa depan, IAIN Pontianak telah mulai memikirkan kampus II yang lahannya saat ini sudah tersedia seluas 20 hektar. Selain itu lahan lainnya untuk pembangunan pesantren kampus juga telah tersedia.

Print Friendly, PDF & Email