- -

“PONDOK EDUKASI” PROGRAM UNGGULAN PESERTA KKL-DR KAYONG UTARA 1

Ahad (08/08), Peserta KKL-DR IAIN Pontianak Kayong Utara 1 Posko Teluk Batang melaksanakan kegiatan unggulan dengan tema Pondok Edukasi. Kegiatan ini memiliki tagline, yaitu “Cerdas Di Masa Pandemi”. Sudah dua pekan berlalu tanpa terasa, program kerja Peserta KKL-DR yang bertajuk Pondok Edukasi memberikan kesan dan semangat mahasiswa untuk terus melanjutkan program unggulan ini.

Sasaran kegiatan pondok edukasi yaitu peserta didik termasuk golongan sekolahnya full daring. Adapun waktu pelaksanaannya setiap hari Senin-Sabtu pada pukul: 14.00-15.00, dan hal ini juga dengan berdasarkan izin dari pihak pemerintah setempat, tokoh agama, tokoh masyarakat, serta orang tua peserta didik. Terkait materi, peserta KKL-DR memiliki patokan yang sesuai dengan jenjang pendidikan anak-anak.

Korwil Kayong Utara 1, Desi Ratnasari mengungkapkan, Pondok Edukasi dibuat berdasarkan hasil survey atau tinjauan yang dilakukan mahasiswa pada anak-anak yang mengalami kesulitan dalam belajar baik di sekolah maupun di rumah karena keterbatasan waktu dan perhatian baik orang tua maupun lingkungan setempat sehingga rasa keprihatinan terhadap masalah yang dihadapi oleh para peserta didik. Untuk memecahkan masalah tersebut, peserta KKL-DR IAIN Pontianak Kayong Utara 1 posko Teluk Batang berinisiatif untuk membangunkan motivasi belajar pada anak-anak dengan mewujudkan sebuah program unggulan, dengan harapan dapat membantu peran guru sekaligus peran orang tua dalam membantu peserta didik untuk tetap belajar walaupun dalam situasi pandemi yang belum kunjung berakhir.

“Semakin hari semakin tampak kelihatan hasil program kerja dan peserta yang semakin antusisas untuk belajar bahkan beberapa dari orang tua anak-anak mengantar mereka untuk belajar bersama dengan arahan dan bimbingan peserta KKL-DR Kayong Utara 1 yang tetap menerapkan protokol kesehatan,” ungkapnya.

“Pondok edukasi dibuat sebagai wadah bagi peserta didik yang sedang mengalami kesulitan belajar di masa pandemi. Kami berharap mereka dapat terbantu dengan adanya Pondok Edukasi ini,” tambahnya.

Print Friendly, PDF & Email