Kunjungan Studi Prodi SAA UIN Antasari Banjarmasin ke FUAD IAIN Pontianak: Gali Informasi untuk Akreditasi Unggul

Pontianak (iainptk.ac.id) 21 Mei 2024 – Program Studi Studi Agama-Agama (SAA) Universitas Islam Negeri (UIN) Antasari Banjarmasin melakukan kunjungan ke Fakultas Ushuluddin, Adab, dan Dakwah (FUAD) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pontianak. Kunjungan tersebut disambut hangat oleh Dekan dan para pejabat di lingkungan FUAD IAIN Pontianak, kedatangan tersebut dengan tujuan utama menggali informasi terkait strategi memperoleh akreditasi unggul, mengingat Program Studi Studi Agama-Agama FUAD IAIN Pontianak mendapatkan akreditasi unggul.

Kunjungan ini bertujuan untuk mempelajari berbagai strategi dan praktik terbaik yang diterapkan oleh Program Studi Agama-Agama di IAIN Pontianak yang di ketuai oleh Elmasnyah, M.S.I, yang telah berhasil meraih akreditasi unggul. Informasi ini diharapkan dapat membantu Program Studi SAA UIN Antasari Banjarmasin meningkatkan status akreditasinya, yang saat ini masih berada pada kategori “Baik Sekali”, tentunya momen ini dimanfaat oleh Studi Agama- Agama UIN Antasari Banjarmasi untuk menggali informasi dan strategi mendapatkan nilai akreditasi unggul.

Rombongan yang berjumlah tujuh orang dipimpin oleh Ketua Program Studi SAA UIN Antasari, Dr. Ahmad, M.Fil.I. “Kedatangan kami ke sini tentunya untuk belajar. Program Studi SAA di IAIN Pontianak ini mendapatkan nilai unggul, sementara status akreditasi kami masih ‘Baik Sekali’. Kami juga ingin mempelajari terkait ma’had yang berada di IAIN Pontianak,” ujar Dr.Ahmad.

Dalam sambutannya, Dekan FUAD IAIN Pontianak Dr. Cucu, M.Ag, menyampaikan bahwa untuk mencapai akreditasi unggul diperlukan strategi yang tepat. “Kami saling bertukar informasi dan pengalaman untuk kemajuan kedua perguruan tinggi ini, dan Alhamdulillah di FUAD ini banyak sekali pakar di bidang masing-masing” tambahnya.

Pertemuan ini diharapkan dapat mempererat hubungan kerjasama antara kedua lembaga pendidikan tinggi Islam ini, serta meningkatkan kualitas akademik dan akreditasi masing-masing program studi. Kunjungan ini juga membuka peluang untuk kolaborasi lebih lanjut di berbagai bidang akademik dan pengembangan sumber daya manusia.

Dengan adanya kunjungan ini, Program Studi SAA UIN Antasari Banjarmasin berharap dapat mengimplementasikan strategi yang telah dipelajari dari IAIN Pontianak untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan meraih akreditasi unggul di masa mendatang.

Penulis : Asip
Editor : Bambang

image_pdfimage_print
https://anthropology.unkhair.ac.id/ https://fpsi.mercubuana-yogya.ac.id/