IAIN Pontianak

Bahasa IndonesiaالعربيةEnglish

Journal of Islamic Law IAIN Pontianak Raih Peringkat Q1 di Asia Versi SJR 2025

Pontianak ( iainptk.ac.id) — Journal of Islamic Law (JIL), salah satu jurnal ilmiah unggulan dari IAIN Pontianak, kembali menorehkan prestasi gemilang di kancah internasional. Setelah terindeks Scopus pada 1 Januari 2024, JIL berhasil meraih peringkat Q1 dalam bidang Arts and Humanities se-Asia, berdasarkan data terbaru yang dirilis oleh Scimago Journal & Country Rank (SJR) pada 7 April 2025.

Dalam laporan resmi SJR—yang menilai dampak ilmiah lebih dari 31.000 jurnal dari 243 negara di dunia—JIL mencatat SJR CiteScore sebesar 1.023 untuk tahun 2024. Prestasi ini menegaskan posisi JIL sebagai salah satu jurnal paling berpengaruh di Asia, dengan peringkat sebagai berikut:

Peringkat 1 Asia pada kategori Arts and Humanities (Miscellaneous)
Peringkat 2 Asia pada kategori Social Sciences (Miscellaneous)
Peringkat 3 Asia pada kategori Religious Studies
Peringkat 4 Asia pada kategori Law

Editor-in-Chief JIL, Dr. Muhammad Lutfi Hakim, M.H.I. mengungkapkan rasa syukur dan apresiasinya kepada seluruh pihak yang terlibat. Ia menilai capaian ini merupakan hasil kerja keras kolektif dari tim editor, reviewer, penulis, hingga pembaca setia jurnal.

“Kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua pihak, terutama para tim editor, reviewer, dan penulis. Tanpa mereka, JIL tidak akan bisa mencapai posisi seperti sekarang. Ini bukan semata pencapaian jurnal, tetapi juga bagian dari visi-misi IAIN Pontianak untuk menjadi perguruan tinggi unggul, tidak hanya di Borneo, tetapi juga di dunia,” ujarnya.

Capaian ini sekaligus menjadi pemicu semangat baru bagi JIL dalam memperluas jangkauan keilmuan dan kolaborasi internasional. Jurnal ini terus mengundang para sarjana dan peneliti global untuk mengirimkan karya ilmiah terbaik mereka, sekaligus berkomitmen menjaga kualitas dan integritas akademik dalam setiap publikasi.

Rektor IAIN Pontianak, Prof. Dr. H. Syarif, MA, turut memberikan apresiasi atas pencapaian membanggakan ini.

“Kita bangga dengan pencapaian itu. Selamat dan terima kasih kepada Editor-in-Chief JIL, Dr. Muhammad Lutfi Hakim. Sebagai Rektor, saya berterima kasih dan terus lanjutkan perjuangan dalam mempertahankan kualifikasi itu. Pencapaian JIL ini harus menjadi teladan, contoh, dan inspirasi bagi jurnal yang lain. Saya yakin yang lain pun bisa,” ungkapnya.

Lebih lanjut, Rektor IAIN Pontianak menyatakan bahwa pihak kampus akan terus memberikan perhatian serius terhadap pengembangan jurnal-jurnal ilmiah lainnya. “Kita memfokuskan jurnal-jurnal yang telah menampakkan hasilnya. Saya betul-betul berharap jurnal yang lain juga intens mencapai dan membina diri untuk setahap demi setahap melangkah ke arah kualifikasi seperti yang dicapai oleh JIL.”

Penulis : Farli
Editor : Bambang

image_pdfimage_print