Ragam Kegiatan Pusat Studi Wanita (PSW) STAIN Pontianak

ragam psw

Kajian dan kegiatan seputar gender masih perlu dilakukan terus-menerus dan berkesinambungan dalam upaya menemukan konsep yang sesuai dengan nilai-nilai Islam. Melalui PSW STAIN Pontianak pada tahun 2013 ini menggelar berbagai macam kegiatan yang bertujuan untuk memajukan kaum perempuan.

ragam psw#2Secara umum ada beberapa kegiatan yang akan maupun sudah dilakukan oleh PSW STAIN Pontianak di tahun 2013 ini, seperti seminar, diskusi internal, Jalan santai untuk keluarga besar STAIN Pontianak serta kegiatan mewarnai untuk Siswa/Siswi TK se-kota Pontianak.

Fitri Kusumayanti, M.Si ketua PSW STAIN Pontianak mengatakan, beberapa kegiatan yang diusung PSW bertujuan untuk meningkatkan kualitas wanita, anak dan remaja. Peningkatan kualitas disini dimaksudkan adalah meningkatkan kedudukan, peran, kemampuan dan kemandirian wanita dalam kehidupan sosial kemasyarakatan.

Guna membedah tema besar yang ada dilingkungan STAIN Pontianak, kegiatan yang dilakukan diklasifikasikan dalam sub tema kecil. Sub tema kecil dari kegiatan-kegiatan yang dilakukan PSW STAIN Pontianak dimaksudkan agar dapat mencapai tujuan dari masing-masing kegiatan, dan bermuara untuk mendorong kesetaraan gender serta pemberdayaan perempuan.

Wujud nyata partisipasi PSW STAIN Pontianak dalam memberdayakan potensi wanita dilakukan dalam bentuk kegiatan pelatihan jurnalistik yang melibatkan aktivis perempuan di beberapa LSM, organisasi perempuan, UKM, dan praktisi perempuan yang ada di kota Pontianak.

ragam psw#3Meski kajian dan studi gender gencar dilakukan berbagai civitas akademika dan ilmuwan sosial, namun persoalan gender masih menyisakan bias-bias yang harus terus mendapat perhatian. Kegiatan pelatihan jurnalistik yang diadakan PSW STAIN Pontianak, mendorong kaum wanita untuk terampil dan tampil untuk menulis, terutama di media massa.

Kegiatan pelatihan ini tidak hanya diikuti dari kalangan aktivis perempuan, akan tetapi juga diikuti mahasiswi dari beberapa perguruan tinggi yang ada di kota Pontianak.

Selain itu, bertempat dilantai dasar UPT STAIN Pontianak, dalam rangka memeriahkan hari kartini, anak-anak TK terlihat antusias mewarnai di tempat duduk masing-masing yang tersusun rapi. Kegiatan mewarnai kali ini diikuti siswa/I TK se-kota Pontianak.

Selain dalam rangka memeriahkan hari kartini beberapa waktu lalu, lomba mewarnai yang diikuti berbagai siswa-siswi TK ini berjalan seru. Dimana masing-masing peserta tertib dan fokus serta suasana yang meriah dalam kegiatan mewarnai, ini menjadi tontonan yang mengasyikan bagi orangtua peserta dan panitia.

Masih dalam semarak hari kartini, PSW STAIN Pontianak melanjutkan rangakaian kegiatan jalan santai yang diikuti keluarga besar STAIN Pontianak tidak kurang dari 500 peserta.

Fitri Kusumayanti mengatakan, jalan santai ini sengaja kami rancang dari rangkaian kegiatan PSW STAIN Pontianak, tujuan utamanya adalah untuk menjalin silaturrahmi keluarga besar STAIN dari pejabat, pegawai, UKM, dan mahasiswa.

Dalam kegiatan tersebut turut dihadiri dan dibuka langsung oleh ketua STAIN Pontianak, Dr. Hamka Siregar, M.Ag beserta istri. Dalam kesempatan tersebut melalui pengantar singkatnya, ketua STAIN berharap dengan adanya kegiatan ini silaturahmi keluarga besar STAIN Pontianak dapat terjalin lebih dekat lagi. Kegiatan jalan santai ini cukup banyak menyediakan door prize mulai dari hadiah terkecil berupa buku, dan perlengkapan praktis lainnya hingga menyediakan kulkas sebagai hadiah utama.

Dari serangkaian kegiatan yang telah dilaksanakan, dalam beberapa waktu kedepan PSW STAIN Pontianak akan menggelar kegiatan lainnya yang sedang dipersiapkan, ujar Fitri Kusumayanti.

Print Friendly, PDF & Email