Rektor IAIN Pontianak Berharap Alumninya Berkiprah Lebih Maksimal

Rektor Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pontianak, Dr. H. Hamka Siregar, M.Ag. berharap Alumni STAIN-IAIN Pontianak bisa berkiprah lebih maksimal di tengah-tengah masyarakat.

Hal itu disampaikannya saat membuka kegiatan Seminar Pendidikan yang menjadi rangkaian acara Reuni Akbar STAIN-IAIN Pontianak pada Sabtu, 4 November 2017.

Hamka mengatakan bahwa, “IAIN Pontianak itu adalah aset umat Islam. Tempat pencerahan dan wadah perjuangan umat. Kita mesti mampu memainkan peran strategis yang menjadi kebutuhan masyarakat,” tegasnya.

Ke depan, melalui lembaga Iluni (Ikatan Alumni) diharapkan dapat memberikan kontribusi terhadap pengembangan IAIN Pontianak. Karena potensi alumni STAIN dan IAIN Pontianak sangat besar kalau dimenej secara tepat dan sistematis,” jelasnya.

Di depan ratusan peserta yang memadati ruang Auditorium Syeikh Abdul Rani Mahmud IAIN Pontianak itu, Rektor IAIN Pontianak juga mengajak keluarga besar IAIN Pontianak untuk menyukseskan Pemilihan Kepala Daerah, baik di kabupaten/kota maupun provinsi. “Kita mesti berkontribusi untuk menyukseskan pemilihan pemimpin sebagai Bupati/Walikota maupun Gubernur. Karena itu sudah menjadi wajib ‘ain,” katanya. (AI)

image_pdfimage_print

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

https://anthropology.unkhair.ac.id/ https://fpsi.mercubuana-yogya.ac.id/