-

Lahirkan Kegiatan Unggul, LP2M Adakan Program Akademi Riset Kolaborasi Dosen dan Mahasiswa IAIN Pontianak

Pontianak, (iainptk.ac.id) 13/01/2023 – Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LP2M) IAIN Pontianak, Dr. Yusriadi, MA., membuka kegiatan Akademi Riset di Ruang Rapat Senat dengan memperkenalkan para peserta, baik dari kalangan dosen maupun mahasiswa.

Beliau menjelaskan bahwa program Akademi Riset ini sebenarnya sudah tidak asing. Program ini muncul hasil diskusi lintas Unit/Lembaga dan para Civitas Academica, kemudian di support langsung oleh Rektor IAIN Pontianak. Sebelumnya Rektor sudah me-launching Akademi Riset  pada Selasa, (03/01/2023). “Program ini merupakan hasil diskusi dengan para civitas academica dan sudah diresmikan secara langsung oleh Rektor,” ungkap Dr. Yusriadi.

Lebih lanjut, ketua LP2M memaparkan secara umum terkait program ini. Akademi riset sudah sesuai dengan Visi dan Misi IAIN Pontianak yang nantinya akan menopang akreditasi Kampus. Pengembangan keilmuan dalam bidang riset akan mencakup keterkaitan dengan fakultas masing-masing yang ada di kampus (FUAD, FASYA, FTIK dan FEBI). Kolaborasi dosen dan mahasiswa menjadikan program ini sebagai kegiatan unggul nantinya. “Program ini akan menjadi kegiatan unggul, karena akan ada kolaborasi riset antara dosen mahasiswa dari setiap Prodi,” tambahnya yang juga merupakan Dosen Bahasa Indonesia di IAIN Pontianak.

Turut hadir juga Dr. Moh. Yusuf, M.Pd., selaku perwakilan dosen Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FTIK). Menurutnya program ini sangat bagus, tidak semua orang bisa mengikutinya hanya orang-orang terpilih yang pantas masuk dalam program ini. “Sungguh beruntung bagi peserta yang masuk dalam program ini, karena hanya orang-orang pilihan yang bisa berada di sini,” ujar Moh. Yusuf.

Program Akademi Riset ini diikuti oleh para dosen setiap Fakultas ditambah mahasiswa dari setiap Prodi. Nantinya, para peserta akan mendapatkan bimbingan khusus yang diarahkan langsung oleh LP2M IAIN Pontianak.

Di akhir kegiatan Dr. Yusriadi memberikan apresiasi kepada para peserta Akademi riset yang turut hadir dalam mendukung program ini. Beliau juga berharap agar kedepanya program ini bisa memberikan kontribusi besar untuk kemajuan kampus IAIN Pontianak.

Penulis : Syamsuddin dan Bambang

Editor : Omar Mukhtar

Print Friendly, PDF & Email