Warek III Mudahkan Alumni dan Stakeholder Mengisi Data Tracer Study dan Survei Kepuasan Kerjasama Melalui Website IAIN Pontianak

Pontianak (iainptk.ac.id) Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama (Warek III),  Dr. Ismail Ruslan, M.Si., Bersama tim melakukan evaluasi berkaitan dengan Tracer Study yang sudah dilakukan pada bulan November dan Desember tahun 2022. Rapat ini juga membahas seberapa banyak alumni yang sudah mengisi data Tracer Study. Hasilnya masih ada beberapa alumni yang belum dan perlu memperbaharui datanya.

Selain membahas Tracer Study, rapat kali ini juga membahas persiapan berkaitan dengan survei kepuasan kerjasama dengan instansi-instansi yang sudah melaksanakan Memorandum of Understanding (MoU) dengan IAIN Pontianak.

“Dua agenda ini (Tracer Study dan Survei Kepuasan Kerjasama) yang kami rapatkan dan ini dalam rangka memenuhi persiapan akreditasi IAIN Pontianak, yang akan di submite pada bulan Juni hingga Juli 2023,” ungkap Warek III dan yakin Jalur 3 ini siap untuk mensupport lembaga dalam rangka akreditasi IAIN Pontianak.

Beliau juga menginformasikan “Alhamdulillah, pada hari ini para alumni sudah dapat mengisi Tracer Study secara mandiri melalui website iainptk.ac.id pada menu alumni, halaman Tracer Study. Hal ini dapat mempermudah alumni untuk mengisi profilnya. Selain itu lembaga lain (stakeholder) juga akan mudah mengisi kepuasan MoU melalui website IAIN Pontianak. Hal ini dilakukan dalam rangka melengkapi kekurangan, dalam rangka mensupport akreditasi.

IAIN Pontianak sudah melakukan MoU lebih dari 100 stakeholder, namun ada beberapa yang sudah habis masa kerjasamanya dan akan diikhtiarkan untuk diperpanjang tahun ini. Adapun bagi lembaga-lembaga yang masa MoU-nya masih ada, ini yang disasar untuk dapat mengisi data kepuasan MoU dengan IAIN Pontianak.

Tracer study merupakan salah satu metode yang digunakan oleh beberapa perguruan tinggi untuk memperoleh umpan balik dari alumni, umpan balik yang di peroleh dari alumni menjadi sarana evaluasi dalam rangka pengembangan kualitas dan sistem pendidikan. Maka dari itu wajib bagi kita Alumni untuk mengisi Tracer Study, untuk memudahkan IAIN mengevaluasi dan memastikan kepada masyarakat untuk mempercayakan anak-anaknya kuliah di IAIN Pontianak

Penulis : Bambang Eko Priyanto

Editor : Omar Mukhtar