-

Perpustakaan dan Pustakawan IAIN Pontianak Raih Prestasi FPPTI Tingkat Nasional

 

Wakil Rektor Bidang Akademik dan Pengembangan Lembaga, Dr. Firdaus Achmad, M.Hum merasa bangga dan mengucapkan selamat kepada kawan-kawan di perpustakaan. “Walaupun dengan fasilitas sederhana, tetapi kaya dengan inovasi dan kreasi. Sehingga mereka berhasil meraih prestasi. Baik itu secara individu sebagai pustakawan, maupun secara kolektif sebagai perpustakaan yang penilaiannya dilihat dari kreatifitas dan inovasi kerja kawan-kawan di perpustakaan.”

Slamet Widodo, S.IP, M.Ikom, selaku Kepala Pusat Perpustakaan IAIN Pontianak, sebelumnya pernah menyampaikan hasil inovasinya yang bernama Layanan SIPANDAWA, “Layanan SIPANDAWA (Sistem Informasi Digital Mahasiswa) diterapkan, sebagai solusi dari kondisi new normal dan tren era disrupsi digital. Dengan adanya Sipandawa, layanan perpustakaan menjadi lebih mudah diakses oleh pemustaka khususnya di civitas academica IAIN Pontianak.”

Penulis : Bambang Eko Priyanto
Editor : Omar Mukhtar

Print Friendly, PDF & Email