-

FINALISASI DRAF, FEBI ADAKAN WORKSHOP KURIKULUM BERBASIS KKNI

“Kurikulum merupakan komponen yang sangat penting yang harus disiapkan dilembaga pendidikan, untuk mencapai tujuan yakni melahirkan sarjana yang kompeten.  Pendapat pakar menyatakan bahwa kurikulum adalah jantung pendidikan dan penyangga utama dalam proses pembelajaran. Maka jika kurikulum tidak disiapkan, tidak diperbaharui, tidak dikembangkan tentu tujuan untuk melahirkan sarjana yang kompeten tentu tidak akan tercapai.” Jelas Cucu. “Kami berharap dengan adanya pembahasan dari pakar yang kompeten dibidangnya, draf kurikulum yang sudah ada bisa menjadi matang dan siap untuk digunakan ditahun ajaran baru.”

Ketua Panitia, Nurma Sari, M.S.I., melaporkan, kegiatan ini akan dihadiri reviewer yang pakar dibidangnya untuk membahas 4 Program Studi. “Peserta yang hadir adalah tim penyusun di 4 Prodi, para dosen, stakeholder, alumni dan mahasiswa, dengan jumlah keseluruhan 68 orang. Kami berharap kegiatan ini dapat berjalan dengan lancar dan tuntas,” pungkasnya.

Penulis: Bambang Eko Priyanto
Editor: Omar Mukhtar

Print Friendly, PDF & Email