Raker IAIN Pontianak Bertabur Penghargaan

Singkawang (iainptk.ac.id) Rektor IAIN Pontianak berikan Penghargaan sebagai apresiasi terhadap Prestasi yang di Raih dalam kegiatan Rapat Kerja (Raker) kepada Dosen,Tingkat Fakultas, Pasca, Unit dan Lembaga. Hal ini terlaksana pada Penutupan Raker Jumat (23/02/2024) di Ballroom Hotel Mahkota Singkawang.

Bertabur penghargaan di Raker Tahun 2024 ini.
Kepala Biro AUAK IAIN, Pontianak Dr.H. Ridwansyah, M.Si selaku Ketua Panitia Raker menyampaikan “berbagai penghargaan diberikan sebagai bentuk apresiasi atas capaian kerja pimpinan di tahun 2023” terangnya. Rektor IAIN Pontianak Memberikan Penghargaan Terbaik Kepada unit kerja Pengelola Anggaran 100 juta-400 juta diberikan kepada Pusat Bahasa dengan Serapan Anggaran Tertinggi 99, 80 tahun Anggaran 2023.

Penghargaan Terbaik unit kerja pengelola anggaran tahun 2023 500 juta-4 Miliar dengan capaian serapan anggaran Tertinggi 94,10%.
Kepala Satuan Pengawasan Internal (SPI) Memberikan 4 Kategori penghargaan :

1. Tercepat Penyelesaian Tindak lanjut Hasil Pemeriksaan. Peringkat Pertama, FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS ISLAM, Kedua, Ormawa FEBI, Ketiga, Ormawa Institut, keempat, Program Studi PGMI.

2. Kategori Tercepat Laporan Pertanggungjawaban dan Surat Pertanggungjawaban
Pertama, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, kedua, Pascasarjana, Ketiga, Pusat Perpustakaan, Keempat, Fakultas Syari’ah. Kelima, Lembaga Penjaminan Mutu.

3 Kategori Paling Rapi Penyusunan Surat Pertanggungjawaban dan Laporan Pertanggungjawaban, Pertama, Lembaga Penjaminan Mutu, Kedua, Fakultas Syari’ah.

4 Kategori Paling Sering Berkonsultasi, Pertama, Lembaga Penelitian dan Pengabdian pada Masyarakat Kedua, Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah.

Lembaga Penelitian dan Pengabdian pada Masyarakat Rektor IAIN Pontianak Memberikan Penghargaan Pena Mas Award Kepada para Dosen dalam Penelitiannya dan Pengelola Jurnal. Adapun nama-nama yang menerima penghargaan tahun 2024 ini sebagai berikut:
1. Sumin SE, MSi
2. Nurma Sari, M.S.I
3. Dr. Yulia, M.Ag
4. M. Lutfi Hakim,M.H.I
5. Prof. Dr. Muhammad Hasan, M.Ag
6. Farninda Aditya, M..PD
7. Rahnang, M.Pd.I

Humas IAIN Pontianak Memberikan Penghargaan Kepada Pengelola Website Terbaik, dengan Kategori berita Terbanyak tingkat Fakultas di IAIN Pontianak Tahun 2023. Terbaik 1 Fakultas Syari’ah dengan jumlah berita 362, Terbaik 2 Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah dengan jumlah berita 223, Terbaik 3 Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan dengan jumlah Berita 80.

Penulis : Heriansyah
Editor : Bambang

Print Friendly, PDF & Email